PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) membuktikan komitmennya untuk terus mendukung upaya pemerintah dalam bidang pendidikan. Untuk itu pabrikan berlogo S tersebut mengelar program Suzuki Goes To School. Kegiatan ini bertujuan untuk memeberikan pengetahuan dan informasi serta teknologi kendaraan kepada para siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) melalui line up produknya.
Dalam program kali ini, PT SIS melakukan bedah teknologi dan berbagi pengetahuan mengenai teknologi injeksi pada produk terbarunya, All New Satria F150. Kegiatan yang berlangsung sejak 7 April lalu ini rencananya akan mengunjungi 14 SMK yang tersebar di wilayah Jabodetabek.
“Kami berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi para siswa SMK dan memperkaya pengetahuan mereka tentang fitur dan teknologi sepeda motor di industri otomotif saat ini, khususnya teknologi produk terbaru kami. Dengan demikian, para siswa dapat lebih siap menghadapi dunia kerja dan berkontribusi dalam industri otomotif di Indonesia,” ungkap Assistant Department Head Service PT SIS, Riecky Patrayudha.