Konsumen Big Bike Honda Diajak Turing Phuket-Sepang, Mau?

Dipublikasikan : Jumat, 2 September 2016 10:05
Penulis : Ilham Pratama

Kesempatan emas bagi Anda konsumen motor besar Honda yang hobi turing. Pasalnya, PT Astra Honda Motor (AHM) mengajak 10 konsumen big bike Honda mengikuti rangkaian turing Honda Asian Journey

Konsumen Big Bike Honda Diajak Turing Phuket-Sepang, Mau?

Kesempatan emas bagi Anda konsumen motor besar Honda yang hobi turing. Pasalnya, PT Astra Honda Motor (AHM) mengajak 10 konsumen big bike Honda mengikuti rangkaian turing Honda Asian Journey yang menjelajah jalanan sepanjang Phuket, Thailand – Sepang, Malaysia.

Turing lintas negara sejauh 700 km ini diikuti 52 pecinta big bike Honda dari berbagai negara di Asia Tenggara seperti Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Filipina.

Honda Asian Journey menjadi ajang turing khusus para pecinta big bike Honda yang menghadirkan kebanggaan berkendara melalui 17 model big bike Honda. Jajaran big bike Honda yang tersedia selama perjalanan yakni Honda CBR 500R Honda CB500F, Honda CB500X, Honda CBR650F, Honda CB650F, Honda Gold Wing, Honda F6C, Honda CTX 1300, Honda CB1300, Honda VFR 1200F, Honda VFR 1200X, Honda CRF 1000, Honda CBR 1000RR, Honda NC750X, Honda NC 700X, Honda NM4, dan Honda NC 700D.

Dalam turing ini, konsumen big bike Honda dari Indonesia dapat merasakan sensasi berkendara di atas beberapa model big bike Honda yang dapat dicoba secara bergantian sepanjang turing Honda Asian Journey. Perjalanan akan dimulai dari Phuket, Thailand pada 26 Oktober menyusuri jalan menuju Penang, Malaysia dan berakhir di Sepang International Circuit , Malaysia.  Rangkaian Honda Asian Journey ditutup dengan nonton MotoGP Sepang secara gratis bagi seluruh peserta yang digelar pada 30 Oktober 2016.

Bagi pecinta big bike Honda di Indonesia yang ingin turut serta dalam gelaran turing akbar Honda ini, AHM membuka kesempatan bagi seluruh pemilik big bike Honda yang telah membeli motor premium kesayangannya ini di jaringan Big Wing Honda di seluruh Indonesia. Pendaftaran konsumen big bike Honda dimulai sejak 29 Agustus 2016. Kesempatan untuk mengikuti Asian Honda Journey dibuka untuk 10 konsumen pertama big bike Honda yang mendaftar.

General Manager Sales Division AHM Thomas Wijaya mengungkapkan. “Para pemilik Big Bike di Tanah Air ini juga memiliki kesempatan untuk mencoba jajaran Big Bike Honda yang dijual di seluruh dunia.  Kami ingin menghadirkan mimpi para pecinta turing roda dua dengan pengalaman yang tidak terlupakan melalui perjalanan dari Thailand ke Malaysia yang sarat dengan edukasi keselamatan berkendara yang nantinya kami harapkan dapat ditularkan pada rekan senegaranya di Tanah Air.”

Seluruh peserta Honda Asian Journey akan mendapatkan fasilitas berupa akomodasi 26-29 Oktober 2016, tiket penerbangan dari Phuket ke Hat Yai, Thailand, tiket Main Grand Stand MotoGP Sepang, asuransi, mencoba beragam jajaran Big Bike Honda, dan pelatihan Safety Riding big bikeHonda di Phuket, Thailand. (otorider.com)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Berita | 46 menit yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 2 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 15 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 17 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 19 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Beranda Trending Motor Listrik