Akhir bulan lalu, PT Astra Honda Motor (AHM) telah merilis edisi terbaru dari skuter bertampang retro mereka, New Scoopy di Jakarta. Kemudian menyusul wilayah lain di Indonesia. Tak terkecual Jawa Barat. Bahkan di Jawa Barat, target penjualannya diyakini bisa mengalahkan versi sebelumnya.
“Sejak peluncurannya pada 29 Maret lalu, hingga sekarang jumlah pemesan New Scoopy sudah mencapai 1.500 unit. Targetnya 7.000-7.500 unit perbulan. Lebih tinggi dari sebelumnya yang berkisar di 5.000-6.000 unit perbulan,” buka Lerri Gunawan, GM Motorcycle Sales, Marketing & Logistic PT Daya Adicipta Motora (DAM), main dealer Honda di Jawa Barat saat ditemui kemarin (16/4) di seri pembuka balapan Honda Dream Cup 2017 di Cimahi, Jawa Barat.
Menurut Lerri, pihaknya mematok target lebih tinggi karena New Scoopy terbilang cepat terjual di dealer dan juga disukai konsumen. “New Scoopy disukai karena tampilannya yang lebih fashionable, serta fitur yang makin banyak,” yakinnya.