Pabrikan sepeda motor asal Jepang, yakni PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), berencana akan membawa motor sport terbaru ke Indonesia, yaitu Suzuki Katana. Hal tersebut diakui Yohan Yahya, Marketing 2W Departement Head SIS. "Kemungkinan kami akan membawa motor sport terbaru Suzuki yaitu Katana ke Indonesia, sekalian melihat pasarnya di sini."
Lanjutnya, Suzuki Katana memang motor legendaris. "Maka dari itu kemungkinan akan dihadirkan untuk Indonesia, tapi bukan tahun ini, melainkan tahun depan (2019)," ujar Yohan Yahya.
Jika dilihat dari sejarahnya, Suzuki Katana lahir pada tahun 1981 dan sempat menjadi tren sepeda motor di era 80an. Suzuki Katana hadir sebagai pengobat rindu pencinta otomotif.
Baca juga: Honda Indonesia Keluarkan Cicilan Lunak Untuk All New Honda Vario 150 2018
Motor sport Suzuki ini menggunakan mesin yang sama dengan GSX-S1000R, empat silinder, berpendingin cair, dan enam percepatan kopling ganda yang bisa menghasilkan tenaga maksimum 150 dk pada 10.000 rpm dan torsi puncak 108 Nm di 9.500 rpm. Kemudian untuk sistem pengereman bagian depan menggunakan Brembo berukuran 310 mm yang dikombinasikan fitur ABS buatan Bosch.