Penjualan motor di Indonesia tampaknya bergerak semakin progresif. Terlihat dari panjualan 11 bulan pertama di 2019 yang telah mencapai angka 6 jutaan unit. Angka tersebut didapatkan dari laporan resmi di situs Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI).
Jika dijabarkan, rekap data AISI sejak Januari hingga November mencatatkan angka penjualan di 6.065.314 unit. Sementara jika dibandingkan di periode yang sama di tahun 2018, raihan angkanya hanya di kisaran 5.929.930 unit. Artinya terdapat kenaikan penjualan sepeda motor sepanjang 11 bulan di tahun 2019 sekitar 2,2%.
Baca Juga: Kaleidoskop: Motor Petualang yang Hadir di Indonesia Tahun 2019
Tren penjualan di bulan November 2019 pun menurun cukup tajam yakni 50 ribuan unit. Tercatat pada November penjualan hanya mencapai angka 547,684 unit sepeda motor. Sedangkan di Oktober penjualan cukup melejit hingga mencapai angka 597.979 unit.
Baca Juga: Jelang Akhir Tahun, Yamaha NMax Lama Dapat Diskon
Jika angka penjualan motor di tahun 2019 telah mencapai 6.065.314 unit, mengartikan tersisa 317.794 unit untuk mencapai total penjualan di tahun 2018. Tahun 2018 sendiri tercatat penjualan sepeda motor mencapai angka 6.383.108 unit. Artinya penjualan di tahun ini akan meningkat dibandingkan tahun lalu, mengingat penjualan perbulan stabil di angka 500 ribuan per bulan.
Sedangkan di sisi lain, penjualan di pasar ekspor juga mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Pada tahun 2019, hingga bulan November tercatat ekspor sepeda motor telah mencapai angka 750.183 unit. Jika dibandingkan tahun lalu, angka tersebut mengalami kenaikan sebesar 122.762 unit atau 16%.