Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Komparasi Honda ADV150 VS Honda PCX 150, Mesin Serupa Tapi Beda Gaya

Sabtu, 20 Juli 2019
Catur Dharma

Honda ADV150 yang baru saja diluncurkan PT Astra Honda Motor (AHM) diklaim menggunakan basis mesin serupa dengan Honda PCX. Apabila dibandingkan, mana yang lebih unggul?

PT Astra Honda Motor (AHM) baru saja memberikan kejutan di Gaikindo Indonesia International Autoshow (GIIAS) 2019, dengan meluncurkan varian skutik terbarunya, ADV150. Secara dimensi serta mesin, ADV150 dibangun dari basis yang serupa pendahulunya, Honda PCX 150, Tapi gaya jauh berbeda. Apa saja perbedaannya.

Desain

Sesuai namanya, ADV150 tampil dengan gaya off-road menyerupai kakaknya X ADV 750 dengan bodi yang kekar dan futuristik. Pada sumber pencahayaan ADV150 juga sudah dibekali LED pada bagian depan dan belakang.

Beralih ke PCX 150, mungkin Anda sudah familiar dengan skutik gambot Honda ini. Berbeda dengan ADV 150 dengan tampilan off-road, Honda PCX tampil lebih sopan dengan gaya minimalis yang tidak memiliki begitu banyak lekukan.

   Baca Juga : Honda ADV150 : Spesifikasi dan Galeri Foto

   Baca Juga : Honda Monkey Resmi Dijual di GIIAS 2019, Harganya Bikin Kaget!

Ternyata teknologi LED pada lampu bagian depan dan belakang juga sudah diaplikasikan pada Honda PCX. Seperti menjadi menu wajib pada skutik modern, Honda PCX pun juga telah dibekali dengan speedometer digital.

Secara dimensi, ADV 150 memiliki tinggi tempat duduk 795 mm serta ground clereance (jarak terendah ke tanah) 165 mm. Sedangkan Honda PCX Tinggi tempat duduk yang lebih rendah yaitu 764 mm dan ground clereance 137 mm.

Fitur

Beberapa fitur kekinian Honda juga sudah disematkan pada kedua skutik ini. Sebut saja lampu hazard, smart key system,power outlet hingga idling stop system.

Di sisi fungsional, kedua skutik ini memiliki bagasi seluas 28 liter serta dibekali tangki yang terletak dibawah dek berkapasitas 8 liter. Namun pada bagian windshield ADV memiliki keunggulan karena bisa dinaikturunkan secara manual.

Kaki-kaki

Melirik bagian kaki-kaki, ADV dibekali lingkar roda 14 inci pada bagian depan dan 13 inci pada bagian belakang. Bagian depan dan belakang dibekali ban tahu Federal Tyres FT 297 110/80-13 pada bagian depan serta 130/70-13 pada bagian belakang.

Sementara itu, Honda PCX memiliki roda dengan lingkar 14 inci, baik depan maupun belakang. Kedua roda tersebut dibalut ban 100/80-14 pada bagian depan serta 120/70-14 pada bagian belakang.

Mesin

Urusan dapur pacu, ADV mengunakan generasi mesin terbaru Honda yang diaplikasikan pada Honda PCX. Tetap menggunakan racikan enhanced Smart Power (eSP) dengan komposisi ruang bakar serta kompresi berbeda. ADV dibekali mesin 149,3 cc dengan tenaga maksimal 14,5 dk/8.500 rpm serta torsi terbesar 13,8 Nm/6.500 rpm.

Sementara Honda PCX dibekali mesin yang serupa 149,3, namun memiliki power yang lebih rendah dengan tenaga maksimal 14,4 dk/8.500 rpm serta torsi maksimal 13,8 Nm/6.500 rpm.

Harga

Honda ADV 150 ditawarkan dalam dua tipe yakni CBS-ISS dan ABS-CSS. Pada tipe CBS-ISS dijual Rp 33,5 juta sedangkan tipe ABS-ISS dijual seharga Rp 36,5 juta.

Sementara Honda PCX ditawarkan menjadi tiga tipe, antara lain PCX 150 CBS, PCX 150, dan PCX Hybrid. Pada tipe CBS dijual Rp 28,63 juta, tipe ABS Rp 31,684 juta serta Hybrid ditawarkan sebesar Rp 42,139 juta.

Spesifikasi Honda ADV150
P x L x T : 1.950 x 763 x 1.153 mm

Wheelbase : 1.324 mm

Ground clearance : 165 mm

Seat height : 795 mm

Berat kosong : 132 kg (CBS), 133 (ABS)

Tangki BBM : 8 L

Bagasi : 28 L

 

Mesin : 4-Tak SOHC eSP ISS

Pendingin : Cairan

Kapasitas : 149,3 cc

Bore x stroke : 57,3 x 57,9 mm

Tenaga : 14,5 PS/8.500 rpm

Torsi : 13,8 Nm/6.500 rpm

Suplai BBM : PGM-FI

Transmisi : CVT

Starter : Elektrik

 

Rangka : Double cradle

Pelek : Cast wheel

Ban depan : 110/70R14

Ban belakang : 130/70R13

Rem depan : Cakram

Rem belakang : Cakram

Sistem rem : ABS 1 channel atau CBS

Suspensi depan : Teleskopik, travel 130 mm

Suspensi belakang : Twin subtank suspension, travel 120 mm.

 

Spesifikasi Honda PCX 150

P X L X T      :    1.923 x 745 x 1.107 mm

Wheelbase      :    1.313 mm 

Ground Clereance    :    137 mm

Seat Height    :    764 mm

Berat Kosong   :    131 Kg (CBS), 132(ABS)

Tangki BBM     :    8 L

Bagasi         :    8 L

 

Mesin          :    4-Tak SOHC Esp ISS

Pendingin      :    Cairan

Kapasitas      :    149,c cc

Bore x Stroke  :    57,3 x 57,9 mm

Tenaga         :    14,4 dk/8.500 rpm

Torsi          :    13,8 Nm/6.500 rpm.

Suplai BBM     :    PGM-FI

Transmisi      :    CVT

Starter        :    Elektrik

 

Rangka         :    Double Cradle

Pelek          :    Cast Wheel

Ban Depan      :    100/80-14

Ban Belakang   :    120/70-14

Rem Depan      :    Cakram

Rem Belakang   :    Cakram

Sistem rem     :    ABS dan CBS

Suspensi Depan :    Teleskopik

Suspensi Belakang   :    Twin

 

 

 

 

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 12 jam yang lalu

Debut di GJAW 2024, Cek Lagi Harga dan Promo Scomadi

Scomadi Indonesia menunjukkan keseriusannya dalam memperkenalkan skuter berkualitas tinggi kepada masyarakat Indonesia di GJAW 2024

Berita | 14 jam yang lalu

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Dengan keberagaman merek dan model yang hadir, GJAW 2024 memberikan banyak pilihan bagi pengunjung untuk memilih sepeda motor.

Berita | 15 jam yang lalu

GJAW 2024 Tawarkan Pengalaman Test Ride Motor Terbaru, Ini Caranya

Bagi Anda yang berencana hadir, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba langsung sepeda motor idaman di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Berita | 18 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Berita | 18 jam yang lalu

Resmi Digelar, Segini Harga Tiket MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance (MUF) GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 resmi terselenggara pada Jumat (22/11) hingga Minggu (1/12) di ICE BSD.

Beranda Trending Motor Listrik