Bagi penikmat skutik retro modern asal brand Jepang, silakan pilih Honda Scoopy atau Yamaha Fino. Keduanya merupakan skutik model klasik yang masih banyak penggemar, terutama untuk kalangan anak muda mapan. "Honda Scoopy termasuk yang paling laris di kelasnya," jelas Andy Susanto selaku Head of Astra Motor BSD - Astra Biz Center dalam sebuah kesempatan.
Nah, salah satu yang bisa menjadi pertimbangan adalah membandingkan besaran banderol. Namun demikian, Anda jangan abaikan tiga hal lainnya yang tidak kalah penting, yaitu tampilan, performa mesin, dan fitur.
Baca juga: Suzuki Indonesia Berniat Jual Katana, Apa Kabar Intruder & Access?
Nah, bila melihat dari tabel harga di bawah, banderol yang paling terjangkau masih dipegang Yamaha Fino Premium dan Sporty, yaitu Rp 18,055 juta (On the Road DKI Jakarta dan sekitarnya).
Menariknya, untuk banderol paling tinggi juga ada pada Yamaha Fino, yaitu tipe Grande dengan banderol Rp 19,220 juta (On the Road DKI Jakarta dan sekitarnya). Sementara itu harga Honda Scoopy (Lihat foto di bawah) berada di tengah-tengah, yaitu Rp 18,943 juta.
Anda pilih yang mana?
Daftar harga:
New Yamaha Fino Grande Rp. 19,220,000
New Yamaha Fino Premium Rp. 18,055,000
New Yamaha Fino Sporty Rp. 18,055,000
New Honda Scoopy Stylish Rp. 18.943.000
New Honda Scoopy Sporty Rp. 18.943.000
Sumber: PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing & PT Astra Honda Motor