Produsen sepeda motor Inggris, Triumph Motorcycle lewat PT Garda Andalan Selaras (GAS) selaku distributor resmi Triumph di Indonesia memperkenalkan motor terbarunya, yaitu Triumph The New Scrambler di Jakarta (24/2).
Triumph Scrambler 1200 XE berkapasitas mesin 1.200 cc, berpendingin cairan dengan ride by wire yang menghasilkan tenaga 88,76 dk pada 7.400 rpm. Tenaga ini 12,5% lebih besar dari Bonneville T120 biasa serta 38% lebih besar dari Scrambler 2019.
Baca Juga : KTM Galaxy Tawarkan Promo Menarik untuk 10 Pembeli Pertama, Ada Cashback Juga
"Triumph The New Scrambler 1200 XE sudah masuk di Indonesia sebanyak 4 unit yang ada di dealer, kami masih menunggu sisanya sebanyak 11 unit lagi, untuk yang 4 unit ini sudah ada pemiliknya,” ujar Hari Triadji, Komisaris Utama PT Garda Andalan Selaras (GAS), APM Triumph di Indonesia.
Triumph The New Scrambler 1200 XE dibanderol Rp 545 juta off the road Jakarta. Untuk yang ingin membeli silakan siapkan uang booking fee sebesar Rp 20 juta dan untuk Biaya Balik Nama (BBN). Kalau dari kota lain, pengiriman di luar Jabodetabek ditanggung konsumen.