Triumph Street Triple 765RS model 2020 telah terungkap, motor ini merupakan generasi kedua setelah peluncuran perdananya pada 2017. Dilansir dari Paultan.org, Senin (7/10), motor besar ini hadir dengan tenaga dan torsi yang meningkat 9% dari sebelumnya. Selain itu terdapat juga beberapa ubahan baru pada motor merek Inggris ini.
Triumph Street Triple 765RS model 2020 ini menggunakan mesin tiga silinder Euro yang mampu menyemburkan tenaga 123 PS di 11.750 rpm dan torsi 79 Nm di 9.350 rpm. Meskipun angka puncaknya hampir sama dengan generasi sebelumnya, tetapi Triumph mengklaim terdapat peningkatan tenaga di putaran tengah.
Penambahan tenaga disebut karena Triumph Street Triple 765RS telah memiliki respon throttle yang lebih baik. Knalpot dengandua katalis konverter membuatnya memiliki emisi yang rendah dan juga memberikan flow knalpot yang lebih cepat. Ditambah lagi dengan perubahan pada sistem intakenya, membuat model baru ini memiliki keseimbangan antara knalpot dan intake.
Bagian quickshifter pada gearbox juga telah di desain ulang, sehingga perpindahan gigi lebih presisi yang memungkinkan terjadinya anti-backlash gears. Sementara untuk nafas di gigi pertama dan kedua masih sangat pendek. Tentunya hal ini dibuat agar meningkatkan akselerasi dari posisi start atau diam.
Baca Juga: Aprilia Shiver 900 Hadir di Indonesia, Lengkap Dengan Fitur Kekinian
Soal gaya, terdapat perubahan jelas pada Triumph Street Triple 765RS dari versi sebelumnya. Versi 2020 ini memiliki bentuk lampu LED baru yang lebih sempit dengan DRL yang membentuk alis di atas lampu utama. Tentunya lampu yang menggunakan full LED itu akan memancar lebih terang daripada versi sebelumnya yang menggunakan halogen.
Baca Juga: Bocoran Spesifikasi MV Agusta Brutale 1000 RC dan 1000 RR Model 2020
Berpindah ke kokpit, Triumph Street Triple 765RS memiliki sejumlah fitur baru. Seperti panel LCD TFT penuh warna dengan empat gaya berbeda dalam empat warna berbeda yang dapat disesuaikan. Selain itu juga terdapat lima mode berkendara yakni Road, Rain, Sport, Track, dan Rider.
Soal sistem pengereman, Triumph Street Triple 765RS menggunakan Brembo M50 Monoblock dengan piringan carkam 310 mm. Sedangkan di bagian belakang menggunakan piringan cakram 220 mm dan kaliper piston tinggal. Pada bagian suspensinya, menggunakan Showa Big Piston Forks di bagian depan dan Ohlins STX40 Monoshock di bagian belakang. Kemudian di bagian ban, menggunakan Pirelli Diablo Supercorsa SP V3.
Triumph Street Triple 765RS dihadirkan dalam dua pilihan warna, yakni Mate Jet Black dengan alumunium silver dan yellow decals dan Silver Ice dengan Diablo Red dan Alumunium Silver decals. Sayangnya belum terdapat informasi harga yang pasti mengenai motor baru Triumph ini. Kalau masuk Indonesia, kira-kira harga banderolnya berapa ya?