Yamaha All New NMax 155 menjadi salah satu produk yang resmi dihadirkan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) pada akhir 2019 lalu. Skutik gambot ini pun hadir dengan sejumlah ubahan signifikan dibandingkan generasi sebelumnya.
Namun, hingga kini Yamaha tak hanya menjual model terbaru dari NMax 155, tetapi juga model sebelumnya. Sehingga, total terdapat empat model NMax 155 yang ada di pasaran saat ini, yaitu All New NMax 155 Connected/ABS, All New NMax 155 Standard, NMax 155 ABS, dan NMax 155.
Baca Juga: Pembalap Pabrikan KTM Sebut Balapan Musim Ini Cukup Gila
"Ada beberapa daerah yang tipikal konsumennya itu berbeda. Jadi, melihat NMax yang lama pun masih ada yang tertarik dan masih ingin beli. Kami juga masih dapat permintaan dari konsumen. Makanya kalau dibilang kenapa tidak di-stop, ya selama masih ada permintaan, kami akan coba untuk memenuhi kebutuhan konsumen," ujar Anton saat ditemui OtoRider di Bogor beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Honda Thailand Luncurkan Edisi Terbatas Scoopy Chupa Chups
Anton menambahkan, hingga saat ini Yamaha masih memproduksi generasi NMax 155 lama. "NMax lama masih produksi. Makanya kami akan atur nanti sesuai dengan demand-nya ya. Tapi memang sampai kapannya, kami belum tahu," jelasnya.
Sekadar tambahan informasi, saat ini salah satu produk Maxi Yamaha itu dibanderol sebesar Rp 33.750.000 untuk All New NMax 155 Connected/ABS dan Rp 29.750.000 untuk All New NMax 155 Standard. Sementara itu, NMax 155 ABS dijual Rp 32.265.000 dan NMax 155 Rp 28.545.000 on the road Jakarta.