Pagani 150, Motor Bergaya Cafe Racer Aprilia Dirilis di China

Dipublikasikan : Jumat, 19 Juni 2020 09:00
Penulis : Thio Pahlevi

Pagani 150 bergaya cafe racer ini pun hadir melengkapi jajaran motor Aprilia bermesin 150 cc lainnya, yakni CR150 Scrambler.

Pagani 150, Motor Bergaya Cafe Racer Aprilia Dirilis di China

Piaggio Zongshen Foshan resmi merilis Aprilia Pagani 150 di pasar roda dua China. Motor bergaya cafe racer ini pun hadir melengkapi jajaran produk Aprilia bermesin 150 cc lainnya, yakni CR150 Scrambler.

Dilansir dari IndianAutosBlog, Pagani 150 hadir dengan desain full fairing serta jok single seater khas cafe racer. Lekukan tangki berbentuk bulatnya pun semakin memperkuat desain klasiknya. Di balik wind shield-nya, tersemat panel instrumen full digital yang tetap memberikan kesan modern.

   Baca Juga: Harga Terbaru Yamaha NMax 155 dan Honda PCX150 (Juni 2020)

Di bagian kaki-kaki, motor ini sudah dibekali suspensi depan upside down dan monoshock di belakang. Sektor pengeremannya pun mengandalkan tipe cakram di kedua rodanya. Sementara itu, bagian ban menggunakan ukuran lebar 100 mm di depan dan 130 mm di belakang dipadu pelek jari-jari.

Secara dimensi, Pagani 150 memiliki tinggi jok 785 mm dengan bobot seberat 133 kg. Motor ini pun diberikan tangki bahan bakar yang mampu menampung hingga 9,5 liter. Nah, bagaimana dengan dapur pacunya?

   Baca Juga: Generasi Terbaru Benelli 302R Resmi Dirilis. Apa Saja Ubahannya?

Urusan performa, Pagani 150 menggendong mesin berkapasitas 150 cc, satu silinder, 4-valve, serta berpendingin cairan. Mesin ini pun mampu menghasilkan tenaga sebesar 17,8 dk pada 9.750 rpm dan torsi 14 Nm pada 7.500 rpm.

Di China, motor ini hadir dengan dua pilihan warna, yakni Merah dan Biru. Aprilia Pagani 150 sendiri dibanderol sebesar CNY 21.800 atau sekitar Rp 43 jutaan. Bagaimana menurut Anda? Tertarik memilikinya?

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

Terbaru

Sport | 12 jam yang lalu

Pembalap Indonesia Kuasai Kelas AP250 di Seri Pembuka ARRC 2025

Seri pembuka ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 digelar akhir pekan lalu di Buriram, Thailand (25-27/4).

Berita | 14 jam yang lalu

80 ribu Peserta Ikuti Tekiro Mechanic Competition 2025

Kontes mekanik garapan PT Altama Surya Anugerah melalui brand Tekiro kembali digelar pada 26–27 April 2025 di Kantor Pusat Tekiro, Jakarta.

Berita | 17 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 19 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 1 hari yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Beranda Trending Motor Listrik