PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan produk terbarunya ke Tanah Air. Alih-alih produk skutik seperti yang ramai dirumorkan, AHM justru merilis CB150X bertepatan dengan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Dibanderol mulai dari Rp 32 juta hingga Rp 35 juta, apa saja fitur yang ditawarkan Honda CB150X 2021?
Sebagai sebuah motor petualang, Honda CB150X dibekali dengan windshield yang tinggi. Hal ini diklaim ditujukan guna memberikan kenyamanan dan perlindungan dari terpaan angin saat berkendara. Selain itu, bagian setangnya memakai tapered handlebar yang memberikan kesan sporty serta nyaman dikendarai di perkotaan maupun jarak jauh.
Baca Juga: Komparasi KTM 250 Adventure dan Honda CRF250 Rally, Unggul Mana?
Honda CB150X menggunakan suspensi depan upside down Showa 37 mm dengan travel 150 mm dan suspensi tunggal sistem Pro-Link di belakang. Bannya sendiri memakai ukuran 100/80-17 di depan dan 130/70-17 di belakang, dipadu rem cakram di kedua roda.
Baca Juga: GALERI: Sport Touring Anyar Suzuki, Gixxer SF 250
Guna melindungi area mesin, Honda membekali CB150X dengan undercowl bergaya adventure. Untuk pilihan warna, motor ini hanya tersedia dalam balutan kelir Volcano Matte Black. Bagaimana menurut Anda? Layak untuk dimiliki?