Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.

Harga Terkini Honda Vario 125 dan 150 Juli 2021, Cuma Beda Tipis, Mending Mana?

Dipublikasikan : Minggu, 18 Juli 2021 12:40
Penulis : Thio Pahlevi

Honda Vario 125 dan Vario 150 merupakan pilihan skutik yang ditawarkan oleh AHM di Indonesia. Lantas, bagaimana detail spesifikasi serta banderol harga terbaru dari kedua skutik ini?

Honda Vario 125 dan Vario 150 merupakan pilihan skutik yang ditawarkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) di Indonesia. Mengusung tampilan yang cukup mirip, keduanya memiliki perbedaan di segi kapasitas mesin dan beberapa detail kecil. Lantas, bagaimana spesifikasi serta banderol harga terbaru dari kedua skutik ini?

Bicara lebih dulu soal performa, Vario 125 dibekali mesin 125 cc, 4-Tak, SOHC, eSP, PGM-FI, dan pendingin cairan. Tenaga yang dihasilkannya sebesar 11,1 PS pada 8.500 rpm dan torsi 10,8 Nm pada 5.000 rpm.

   Baca Juga: Sejumlah Konstruksi Pembangunan Sirkuit Mandalika Hampir Selesai

Di bagian kaki-kaki terdapat perbedaan antara Vario 125 dan 150. Pada Vario 125 menggunakan ban ukuran 80/90-14 di depan serta 90/90-14 di belakang. Sementara itu, Vario 150 memakai ban ukuran 90/80-14 di depan dan 100/80-14 di belakang.

   Baca Juga: Catat! Ini Kapasitas Volume dan Oli Mesin yang Sesuai untuk Honda BeAT

Secara dimensi, keduanya memiliki ukuran yang mirip. Perbedaan hanya terletak pada segi bobotnya, yakni Vario 125 seberat 111 kg dan Vario 150 mempunyai berat 112 kg. April 2021 lalu AHM memberikan penyegaran untuk Vario 125. Skutik bergaya sporty tersebut mendapatkan sentuhan warna dan stripe anyar. Penyegaran ini sendiri diberikan pada dua variannya, yakni CBS dan CBS-ISS.

Lantas, berapakah banderol harganya? Sekadar catatan, keseluruhan harga ini bersumber dari laman resmi AHM dan merupakan harga on the road Jakarta. Harga tersebut masih mungkin berubah tergantung dari kebijakan tiap dealer serta daerah tempat tinggal masing-masing.

1. Vario 125 CBS Rp 21.005.000
2. Vario 125 CBS-ISS Rp 21.910.000
3. Vario 125 Special Edition Rp 22.060.000
4. Vario 150 Exclusive Rp 24.715.000
5. Vario 150 Sporty Series Rp 24.715.000

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat Tajam, Ini Langkah Nyata yang Perlu Dilakukan

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 16 menit yang lalu

Spesial Hari Kartini, Wahana Honda Tawarkan Promo Servis untuk Wanita

Promo Hari Kartini dari Honda hadir untuk konsumen wanita pengguna motor matic di wilayah Jakarta-Tangerang.

Sport | 54 menit yang lalu

Honda dan Yamaha Gelar Uji Coba Privat Dua Hari di Valencia

Dua pabrikan Jepang, memanfaatkan konsesi melakukan uji coba pribadi di Sirkuit Ricardo Tormo, dengan pembalap penguji mereka untuk menyempurnakan mesin mereka.

Berita | 4 jam yang lalu

Bulan April 2025, Bensin Mobil Gasoline 92 Dijual Rp 12.900 Per Liter

Berbeda dengan kebanyakan perusahaan minyak swasta yang mengincar pasar kota besar, perusahaan BBM Mobil justru membuka SPBU di wilayah pedesaan atau pinggiran kota.

Berita | 5 jam yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Berita | 6 jam yang lalu

CFMoto Bikin Merek Baru CFLite, Motornya Sudah Dijual di Indonesia

Sejak akhir tahun lalu pabrikan motor asal Cina, CFMoto mengeluarkan sub brand baru mereka yakni CFLite. Seperti apa motornya?

Beranda Trending Motor Listrik