Yamaha FreeGo merupakan salah satu pilihan motor matik yang ditawarkan oleh Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM). Skutik 125 cc itu mendapatkan penyegaran warna di semester kedua ini. Penyegaran warna dihadirkan pada varian Standard dan S ABS Version.
Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relation YIMM mengatakan Yamaha FreeGo memiliki konsep Amazing Matic. Konsep ini mengedepankan kenyamanan berkendara dan kepraktisan dengan bagasi yang besar. Selain itu, skutik ini menyediakan tempat pengisian bensin di depan serta power outlet.
Baca Juga: Honda RX125 Resmi Meluncur, Masih Saudara dengan Vario 125?
Yamaha FreeGo memiliki tiga varian, mulai dari S ABS Version, S Version, dan Standard Version. Tahun ini, FreeGo S ABS Version mendapat sentuhan warna baru yang lebih modern dan elegan, yaitu Prestige Silver. Pilihan warna yang serupa juga telah disematkan pada FreeGo S Version.
Selain penyegaran warna baru, penambahan aksen grafik modern juga disematkan pada 4 (empat) pilihan warna Yamaha FreeGo Standard Version. Di antaranya warna Mettalic red dengan aksen grafik Hitam dan Abu-abu, Mettalic black dengan aksen grafik Gold dan Abu-abu, Mettalic white dengan aksen grafik Deep Red dan Hitam, serta Mettalic blue dengan aksen grafik Gold dan Hitam.
Baca Juga: Hemat Hingga Rp 3,5 Juta, Yamaha Beri Program Spesial untuk Gear 125
Dengan tampilan warna baru ini Yamaha FreeGo tidak mengalami kenaikan harga jual. Yamaha FreeGo S ABS dibanderol sebesar Rp 23.465.000. Sedangkan untuk Yamaha FreeGo S Version dengan harga Rp 21.090.000 dan untuk Yamaha FreeGo Standard Version dengan harga Rp 19.550.000 OTR Jakarta.