Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
DisclaimerHubungi KamiInfo IklanKarirPeraturan Media SiberRedaksiTentang OtoriderPrivacy Policy
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2026. Otorider.com. All rights reserved.

Perbandingan Spek Mesin Honda Vario 160 dan PCX 160, Apa Bedanya?

Dipublikasikan : Jumat, 18 Februari 2022 15:00
Penulis : Thio Pahlevi

Mengusung basis mesin serupa, bagaimana perbandingan spesifikasi performa antara Honda Vario 160 dan PCX 160?

All New Honda Vario 160 resmi hadir di pasar roda dua Tanah Air. Skutik bertampang sporty tersebut memiliki mesin terbaru yang mirip dengan milik Honda PCX 160. Mengusung basis mesin serupa, bagaimana perbandingan spesifikasi performa antara Honda Vario 160 dan PCX 160?

Reza Rezdie S selaku Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penjelasan lengkapnya. Ia mengatakan Vario 160 dan PCX 160 punya basis mesin yang sama, hanya saja terdapat beberapa penyesuaian.

   Baca Juga: Intip Harga Terbaru Kawasaki Ninja ZX-25R Februari 2022, Ada Kenaikan?

"Kalau dari segi mesin, terutama di bagian kelistrikan, sistem PGM-FI-nya tentunya antara PCX 160 sama Vario 160 ini kan beda karakter ya. Maka dari itu, ada beberapa penyesuaian. Selain itu, bobot juga kan berbeda. Itu juga mempengaruhi penyesuaian. Dan untuk di bagian mesinnya, antara PCX 160 dan Vario 160 ini juga ada sedikit penyesuaian di bagian CVT-nya," ujar Reza saat ditemui di kawasan Cikarang, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Di atas kertas, All New Honda Vario 160 dibekali mesin 156,9 cc, 4-Tak, 4-katup, eSP+, PGM-FI, dan pendingin cairan. Tenaga yang dihasilkan dari mesin berukuran bore x stroke 60 x 55,5 mm ini sebesar 15,4 PS pada 8.500 rpm serta torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm. Skutik ini sendiri memiliki bobot seberat 115 kg varian CBS dan 117 kg varian ABS serta kapasitas tangki bensin 5,5 liter.

   Baca Juga: Catat! Berikut Voltase Ideal Aki Motor dan Cara Tepat untuk Melepasnya

Sementara itu, Honda PCX 160 menggunakan mesin 156,9 cc, 4-Tak, 4-katup, eSP+, PGM-FI, dan pendingin cairan. Mesin dengan ukuran bore x stroke 60 x 55,5 mm ini menghasilkan tenaga sebesar 16 PS pada 8.500 rpm dan torsi 14,7 Nm pada 6.500 rpm. Bobot motor ini seberat 131 kg untuk varian CBS serta 132 kg varian ABS dan kapasitas tangki bensinnya sebanyak 8,1 liter.

Bicara soal harga, All New Honda Vario 160 dibanderol sebesar Rp 25.800.000 varian CBS dan Rp 28.500.000 varian ABS. Sedangkan, Honda PCX 160 dijual seharga Rp 30.945.000 varian CBS serta Rp 34.545.000 varian ABS on the road Jakarta per Februari 2022.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Beli Honda New Vario 125 Dapat Gembok Merah Anti Maling, Bikin Pencuri Motor Kesulitan

#2

Biaya Perpanjangan SIM C Tahun 2026, Segini Total yang Harus Dibayar

#3

Benarkah Opsen Pajak Naikkan Harga Motor? Ini Penjelasan Main Dealer Honda

#4

WMS Luncurkan All New Honda Vario 125 di Jakarta–Tangerang, Ini Harganya

#5

Promo Honda Vario 125 Model Lama, Diskon Hingga Rp 1,2 Juta

Terbaru

Berita| 1 jam yang lalu

Yamaha Segarkan WR155 R dengan Bodi dan Grafis Anyar, Harga Rp 40 Jutaan

Sebagai The Real Adventure Partner, WR155 R 2026 hadir dengan grafis baru pada dua varian warna. Pada varian Blue, terdapat aksen garis putih tebal.

Berita| 2 jam yang lalu

Ini Motor Honda yang Paling Banyak Dibeli Warga Jakarta dan Tangerang

Honda Beat menjadi motor paling laris di Jakarta dan Tangerang sepanjang 2025 dengan kontribusi lebih dari 40 persen penjualan Honda, disusul Scoopy dan Vario 125.

Sport| 14 jam yang lalu

Livery tim Ducati Lenovo MotoGP 2026 Diluncurkan, Merayakan 100 Tahun Eksistensinya

Madonna di Campiglio, , menjadi tuan rumah Campioni in Pista untuk empat tahun berturut-turut dari peluncuran tim Ducati Lenovo.

Berita| 15 jam yang lalu

Skema Kredit Honda Stylo 160, Cicilan Mulai Rp 1,4 Jutaan

Berdasarkan data skema pembiayaan yang beredar, Honda Stylo 160 tersedia dalam dua varian, yakni CBS dan ABS, dengan pilihan uang muka (DP), tenor, serta cicilan bulanan yang bervariasi.

Sport| 17 jam yang lalu

Valentino Rossi : 2026 Masa Transisi, Bagnaia dan Martin Akan Berjaya

Valentino Rossi menanggapi musim balap 2026, menurutnya banyak ‘bintang balap’ akan memberikan kejutan setelah di musim balap lalu tak terlalu gemilang.

Beranda Trending Motor Listrik