Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Ban Balap yang Bisa Buat Harian Jadi Jagoan IRC di IMOS+ 2023

Senin, 30 Oktober 2023
Benny Averdi

Menggunakan bahan soft compound, namun serat pada konstruksinya dari Nilon.

IRC IMOS+ 2023.

OTORIDER - Salah satu peserta pameran IMOS+ 2023 di ICE BSD, Tangerang adalah produsen ban IRC. IRC menampilkan produk ban barunya yaitu MBR-110 serta Roadmax. 

"Untuk ban ini kami tidak menargetkan penjualan di sini," terang Dodiyanto, Senior Brand Executive & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk.

Menurutnya, pihak IRC kali ini menampilkan ban tersebut agar pengunjung bisa mengetahui perkembangan ban yang juga dipakai sebagai OEM untuk Honda dan Yamaha. Ia mengatakan, MBR-110 adalah ‘ban soft compound’ pertama dari IRC untuk dipakai harian. 

Ia menambahkan ban ini boleh dibilang sangat segmented. "Jika digunakan sehari-hari dari rumah ke kantor, tentu sebaiknya tidak pakai ban ini, meski tidak ada masalah," katanya. 

Karena, MBR-110 dibuat agar penggunanya merasakan traksi roda ketika melakukan manuver tertentu. "Kalau digunakan cornering, atau sunmori, masih cocok," katanya. 

Sebab, jika hanya digunakan sehari-hari, relatif ban soft compound akan lebih cepat aus ketimbang ban standar. Dodi mengklaim ban baru tersebut saat ini cukup laris di pasaran. "Di gudang boleh dibilang tak ada stok lebih, selalu habis," terangnya.

Saat ini, ban yang dibuat dalam ukuran 14 inci hingga 17 inci dengan harga Rp 400 ribu hingga Rp 900 ribuan itu banyak digunakan oleh pengguna Yamaha Aerox.

"Awalnya kami melakukan riset untuk Yamaha Aerox, karena pengguna motor tersebut seolah menjadi transisi dari pengguna matic ke motor sport," kata Dodi.

Tetapi, tidak menutup kemungkinan pengguna motor matic lain bisa menggunakannya. "Sejauh ini pengguna ban tersebut, cukup puas," katanya.

Sedangkan Roadmax, bisa dilihat dari tampilannya memiliki kembang ban agak besar. "Ini ban aspal yang juga bisa digunakan di medan kasar," ungkapnya.

Meski kembang ban 'kasar', namun untuk digunakan di jalanan aspal, tetap memiliki traksi yang baik. "Pemakainya akan tetap merasakan ban seperti ban jalanan biasa, meski untuk digunakan di jalanan tanah, tetap mumpuni," ujarnya. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Berkendara Tanpa Helm di Jalan Protokol Jakarta, Apa Sanksi yang Bisa Dikenakan?

#4

Bahaya Mengendarai Sepeda Motor Tanpa Helm, Risiko Cedera Kepala yang Mengancam

#5

Jorge Martin Bisa Juarai MotoGP 2024 Besok Jika Hal Ini Terjadi

Terbaru

Komunitas | 52 menit yang lalu

Komunitas Komentari New Honda Scoopy 2024, Apa Katanya?

Acara ini turut dihadiri oleh komunitas Scoopy Modification Style Bali. Lantas, bagaimana komentar komunitas terkait kehadiran New Honda Scoopy 2024?

Sport | 1 jam yang lalu

Uji Coba Positif di Catalunya, Yamaha Optimis Sambut MotoGP 2025

Monster Energy Yamaha menunjukkan tekad kuat untuk kembali bersaing di papan atas MotoGP 2025, dengan hasil positif pada uji coba pramusim.

Berita | 2 jam yang lalu

Berburu Matahari Terbenam, Honda Scoopy Touring Perdana Keliling Bali

Sebanyak 20 unit skutik bertampang modern klasik meramaikan gelaran tersebut. Lantas, bagaimana keseruan New Honda Scoopy 2024 keliling Bali?

Berita | 15 jam yang lalu

Ini Daftar Motor Bekas yang Paling Diminati di Balai Lelang

JBA Indonesia salah satu balai lelang melampirkan data dimana jenis motor matik menjadi yang paling laris diminati oleh konsumen.

Berita | 16 jam yang lalu

Penjualan Lelang Motor Bekas di JBA Naik Hingga 24 Persen

Dengan pertumbuhan yang konsisten dan berbagai langkah inovatif, JBA Indonesia berhasil tingkatkan penjualan motor bekas.

Beranda Trending Motor Listrik