OTORIDER - Selain pijakan kaki yang luas karena penempatan tangki BBM di bagian tengah, pengendara New Honda Stylo 160 akan dibuat nyaman terutama saat berboncengan. Karena, ukuran jok didesain lebar pada bagian belakang.
Dengan ukuran jok yang cukup luas, pengendara dan pembonceng tak perlu berebut tempat duduk. Alasan hadirnya desain jok ini sendiri karena pengguna motor di Indonesia sangat berbeda dengan negara lain, yang mana bisa berboncengan lebih dari satu orang.
"Ada satu desain yang berbeda dengan negara lain, karena di Indonesia banyak yang bonceng di belakang, sehingga dibikin agak lebar joknya pada bagian belakang. Tapi saya tidak merekomendasikan hal itu, walaupun kami mendesain untuk bonceng banyak," ujar Large Project Leader Stylo 160, Takuro Nakamura saat peluncuran New Honda Stylo 160 beberapa waktu lalu.
Nakamura berharap motor ini dapat mengekspresikan gaya hidup sehari-hari maupun aktivitas di akhir pekan. "Stylo itu mempresentasikan pesan untuk menjadi gaya Anda sendiri agar menjadi motor yang istimewa sesuai dengan namanya," papar Nakamura.
New Honda Stylo 160 ABS yang dipasarkan seharga Rp 30.425.000 tersedia dalam tiga warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black, dan Royal Matte White. Sementara, tipe CBS dibanderol Rp 27.550.000 on the road Jakarta dengan tiga warna yaitu Glam Red, Glam Black, dan Glam Beige. (*)