Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Piaggio Indonesia Buka Dealer Pertama di Jambi

Dipublikasikan : Rabu, 25 Desember 2024 10:34
Penulis : Ilham Pratama

Setelah hadir di kota Lampung, Palembang, Medan dan Padang, PT Piaggio Indonesia kembali melanjutkan ekspansinya di Pulau Sumatera.

Dealer Piaggio Jambi (Foto :PID)
Dealer Piaggio Jambi (Foto :PID)

OTORIDER - Setelah hadir di kota Lampung, Palembang, Medan dan Padang, PT Piaggio Indonesia kembali melanjutkan ekspansinya di Pulau Sumatera.

Kali ini ini dengan meresmikan dealer Motoplex 2 Brands Union Wiltop di Jambi. Langkah ini memperkuat komitmen Piaggio Group dalam menghadirkan layanan premium terbaik, mencakup mayoritas wilayah Indonesia.

Motoplex 2 Brands Jambi menawarkan one-stop solution mulai dari pembelian, perawatan, hingga pembelian aksesoris dan suku cadang asli, khususnya pada lini produk Piaggio dan Vespa.

Ekspansi dealer di Jambi ini bertujuan memenuhi kebutuhan masyarakat akan pelayanan berkualitas bagi kendaraan roda dua premium di wilayah tersebut.

“Kini kami sudah memiliki 6 outlet yang tersebar Dealer ini siap memperkuat kenyamanan selama berkendara di pulau Sumatera. Kota Jambi dipilih karena selain memiliki daya tarik wisata yang memukau, kota ini juga menawarkan pengalaman riding yang unik bagi pengendara roda dua," ucap PR and Communications Manager of PT Piaggio Indonesia, Ayu Hapsari.

Menurutnya, dengan tingginya jumlah pengguna sepeda motor di wilayah ini, Motoplex Dealer Jambi hadir sebagai dealer modern yang terintegrasi untuk merek otomotif premium khas Italia tersebut.

Dealer Motoplex 2 Brands Jambi menyuguhkan konsep bangunan yang modern, artistik, dan nyaman. Sehingga pas untuk menjadi ruang bagi komunitas dan pecinta otomotif untuk berkumpul, berbagi pengalaman, dan memperkuat ikatan.

Motoplex 2 Brands Jambi menghadirkan standar pelayanan 3S (Sales, Service, Spare Parts) yang komprehensif, sehingga pelanggan bisa melakukan pembelian aksesori, suku cadang, hingga perawatan oleh teknisi berpengalaman dan profesional dari Piaggio Group. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Yamaha Aerox Alpha Meluncur, Bakal Makin Banyak yang Nendang Pintu!

#2

Ada Yamaha Aerox Alpha 2025, Bagaimana Nasib Aerox Connected?

#3

Hadir Lebih Modern, Ini Pilihan Varian dan Harga Yamaha Aerox Alpha

#4

FOTO: Yamaha Aerox Alpha 2025, Pasang Turbo dan Makin Banyak Fitur

#5

VIDEO: Yamaha Aerox Alpha "Turbo" 2025 - Review Indonesia | Otorider

Terbaru

Berita | 5 jam yang lalu

Batavia PIK Lokasi Baru Menjangkau Konsumen Motor Listrik

Salah satu kawasan yang sedang berkembang di Jakarta, adalah Pantai Indah Kapuk. Dengan kawasan luas dan berwawasan rendah emisi.

Berita | 10 jam yang lalu

Kebijakan Pajak Baru, Ini Motor Mewah yang Kena PPN 12%

Motor premium seperti Honda, Yamaha, dan Kawasaki harganya akan terpengaruh oleh kebijakan tarif PPN menjadi 12% untuk barang mewah.

Sport | 11 jam yang lalu

248 Pembalap Serbu YCR 2024 Semarang, Ada Juara Asia!

Animo pembalap di seri ke-3 ajang Yamaha Cup Race (YCR) 2024 yang diselenggarakan di sirkuit Mijen Semarang (14-15 Desember) terbilang positif.

Berita | 14 jam yang lalu

Sambut Tahun Baru MForce Buka Showroom Baru

MForce, perusahaan importir motor nasional, menambah jaringan pemasarannya di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Selasa (24/12) lalu

Komunitas | 14 jam yang lalu

BMW Motorrad Indonesia Ajak Komunitas Sunmori Sambil Berbagi

Menjelang penghujung 2024, PT Layur Astiti Bumi Kencana selaku importir dan distributor BMW Motorrad di Indonesia mengadakan End of Year Sunday Morning Ride (sunmori).

Beranda Trending Motor Listrik