Syarat dan Cara Test Ride Motor Baru di IIMS 2024

Dipublikasikan : Minggu, 18 Februari 2024 15:15

Bagi pengunjung yang ingin melakukan test ride motor baru, syaratnya cukup mudah. Anda hanya perlu melakukan registrasi untuk pendaftaran.

Syarat dan Cara Test Ride Motor Baru di IIMS 2024
Ilustrasi area test ride IIMS 2024.
Ilustrasi area test ride IIMS 2024.

OTORIDER - Pengunjung pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 tidak hanya bisa melihat motor baru, tapi juga dapat merasakan langsung sensasi mengendarai motor tersebut. Bagi pengunjung yang ingin melakukan test ride motor baru, syaratnya cukup mudah. Anda hanya perlu melakukan registrasi untuk pendaftaran.

Berikut Syarat dan Ketentuan Test Ride di IIMS 2024:

  1. Wajib memiliki SIM C asli, sah, dan masih berlaku.
  2. Tidak mengendarai kendaraan secara ugal-ugalan.
  3. Dilarang mengendarai kendaraan dalam pengaruh alkohol dan obat-obatan.
  4. Menaati, memperhatikan, dan mengikuti instruksi dari panitia dan Marshal yang bertugas.
  5. Wajib memakai helm.
  6. Wajib memakai sepatu.
  7. Mengikuti peraturan, ketentuan, dan keputusan yang dikeluarkan oleh penyelenggara acara.

Adapun motor yang bisa dicoba antara lain adalah Yamaha Lexi LX 155, Honda Stylo 160, Scomadi, Royal Alloy, Vespa, dan motor premium yaitu BMW R1250 GS serta G310 GS.

Sedangkan untuk motor listrik ada pabrikan United, Polytron, dan Alva. Lokasi test ride sendiri ada dua, yakni terletak di area Hall C3 JIExpo Kemayoran dan dekat pintu keluar Hall C1. Jam operasional test ride juga disesuaikan dengan pameran. Untuk weekend, pengunjung bisa test ride dari pukul 10.00-21.00 WIB. Sementara saat weekday pukul 11.00-21.00 WIB.

Untuk harga tiket IIMS, Senin sampai Kamis (weekday) Rp 50.000 dan Jumat hingga Minggu (weekend) Rp 85.000. Sementara, bagi pengunjung yang ingin menikmati Infinite Live, tiket kombinasi Infinite Live dijual seharga Rp 75.000 untuk weekday (berlaku pada 20 dan 22 Februari) serta Rp 185.000 pada weekend. Pengunjung dapat mendatangi IIMS 2024 mulai pukul 11.00 hingga 21.00 WIB pada Senin-Kamis. Sedangkan, Jumat-Minggu pameran ini dibuka mulai pukul 10.00 hingga 21.00 WIB. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 1 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 3 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 4 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 6 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 7 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Beranda Trending Motor Listrik