Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Vario, Stylo, PCX dan NMax Terancam Tak Bisa Pakai Pertalite

Rabu, 4 September 2024
Gemilang Isromi Nuar

Dalam revisi Perpres ini, Pasal 3 (2) menetapkan ketentuan baru mengenai BBM Khusus Penugasan atau BBM Bersubsidi, dengan pembatasan spesifik jenis kendaraan.

Honda Stylo 160.

OTORIDER - Revisi Peraturan Presiden (Perpres) No. 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak (BBM) bertujuan menyesuaikan kebijakan dengan dinamika terkini di sektor energi.

Dalam revisi Perpres itu, Pasal 3 (2) menetapkan ketentuan baru mengenai BBM Khusus Penugasan atau BBM Bersubsidi, dengan pembatasan spesifik terhadap jenis kendaraan yang diperbolehkan menggunakan Pertalite. Kabarnya, mobil dengan kapasitas mesin di atas 1.400 cc dan motor 150 cc ke atas dilarang menggunakan BBM jenis ini.

Jika pembatasan penggunaan Pertalite dalam Perpres tersebut diberlakukan, dipastikan akan berdampak signifikan bagi pemilik kendaraan, terutama motor bermesin di atas 150 cc. Sehingga, pemilik Honda Vario 160, Stylo 160, PCX 160, ADV 160 dan Yamaha NMAX Turbo, Aerox 155, Lexi LX 155, XSR 155 harus beralih ke BBM non-subsidi seperti Pertamax yang memiliki harga lebih tinggi dibandingkan Pertalite. 

"Saya kira kita masih dalam proses sosialisasi, kita akan melihat di lapangan seperti apa. Belum ada keputusan, belum ada rapat," kata Jokowi beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia menyebutkan pembatasan pembelian BBM bersubsidi bakal diterapkan setelah adanya penetapan Peraturan Menteri (Permen).

"Kemungkinan pelaksanaan pembatasan BBM bersubsidi akan dimulai pada 1 Oktober 2024. Karena begitu aturannya keluar, Permen-nya keluar,” ujar Bahlil dalam keterangan resmi. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

#4

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#5

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Terbaru

Berita | 48 menit yang lalu

Pembuka Ban Otomatis Tekiro Dijual Rp 40 Juta di GJAW 2024

Dalam pameran GJAW 2024 yang berlangsung di ICE BSD, Tekiro Tools berpartisipasi dengan menghadirkan produk baru, Tekiro Automatic Tire Change

Berita | 19 jam yang lalu

Royal Enfield Gelar Diskon Hingga Rp 10 Juta di GJAW 2024

Pameran GJAW 2024 yang berlangsung hingga 1 Desember mendatang menjadi sarana promo bagi pabrikan motor dan mobil. Salah satunya Royal Enfield.

Tips & Modifikasi | 21 jam yang lalu

Musim Hujan, Pengendara Motor Diingatkan Bahaya Berhenti Sembarangan

Menghadapi musim hujan, para pengguna sepeda motor dituntut untuk lebih disiplin dan waspada. Dengan mematuhi aturan lalu lintas.

Berita | 22 jam yang lalu

Fazzio Youth Festival, Kompetisi Gen Z yang Penuh Keseruan

Fazzio Youth Festival pun menjadi ajang sempurna untuk memperkenalkan Fazzio Hybrid menjadi kendaraan ideal bagi generasi muda yang ingin tampil maksimal.

Berita | 23 jam yang lalu

Harley-Davidson Hadirkan Lifestyle Eksklusif di GJAW

Harley-Davidson sebagai sepeda motor ikonik, hadirkan beragam koleksinya di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Beranda Trending Motor Listrik