Pengendara Motor Waspada! ETLE Mobile Berlaku di Jalur Mudik

Dipublikasikan : Rabu, 19 Maret 2025 12:36

Kamera ETLE Mobile akan memantau pelanggaran seperti berboncengan lebih dari dua orang dan membawa barang bawaan berlebihan.

Pengendara Motor Waspada! ETLE Mobile Berlaku di Jalur Mudik
Ilustrasi pengendara motor. (Foto: Yamaha)
Ilustrasi pengendara motor. (Foto: Yamaha)

OTORIDER -  Para pengendara motor yang menggunakan sepeda motor saat libur Lebaran tahun ini perlu lebih berhati-hati di jalan. Pasalnya, tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) kini juga berlaku bagi pengendara motor.

Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKBP Argo Wiyono, mengungkapkan bahwa ETLE Mobile akan ditempatkan di sejumlah titik perbatasan untuk memantau dan menindak pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pengendara motor.

“Kita akan melaksanakan penerapan tilang elektronik. Jadi, nanti di titik-titik perbatasan itu akan kami tempatkan ETLE Mobile,” ujar Argo Wiyono dikutip dari Antara, Rabu (19/3).

Sasaran Tilang Elektronik bagi Pengendara Motor

Argo Wiyono menegaskan bahwa edukasi kepada masyarakat terkait aturan ini telah dilakukan, sehingga saat pemudik mulai berangkat, mereka diharapkan sudah memahami aturan yang berlaku.

“Jadi, edukasi kami rasa sampai dengan waktunya nanti pemudik berangkat, kami rasa cukup. Nanti kami juga tidak perlu melakukan tindakan yang sifatnya berbenturan dengan masyarakat,” jelasnya.

ETLE Mobile Disiapkan di Sejumlah Titik

Untuk memastikan efektivitas sistem tilang elektronik ini, Polda Metro Jaya akan menyiapkan sekitar lima hingga 10 unit ETLE Mobile yang disebar di sepanjang jalur mudik, terutama di ruas jalan yang mengarah ke luar Jakarta.

“Sepanjang jalan nanti akan kami sebar semua. Tidak hanya di Kalimalang, karena nanti titiknya tidak hanya di situ,” tambah Argo.

Dengan diterapkannya ETLE Mobile ini, diharapkan pengendara motor lebih tertib dan mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama selama perjalanan saat libur lebaran. (*)

Apa motor pilihan Anda untuk digunakan sehari-hari?

Pilih salah satu jawaban di bawah ini:

Polling by Otorider

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Cara Cek Pajak Motor Jawa Barat dengan Mudah dan Cepat

#2

Benarkah STNK Mati 2 Tahun Kendaraan Langsung Disita?

#3

Cuma Sampai 6 Juni 2025, Jabar Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan 2024 ke Bawah

#4

Servis Motor Sebelum Perjalanan Jauh, Apa Saja yang Perlu Diperiksa?

#5

Jakarta Motofest Ramadhan 2025 Guncang Cakung di 58 Kategori

Terbaru

Berita | 10 jam yang lalu

Perluas Jaringan, TVS Resmikan Dealer Anyar di Maros, Sulawesi Selatan

Dealer ini sendiri beropersai di bawah naungan PT Utama Sulawesi Makmur (USM). Lantas, apa saja yang ditawarkan melalui dealer anyar tersebut?

Sport | 11 jam yang lalu

Salut, Arai Agaska Masuk 4 Besar Test Pra Musim FIM R3 BLU CRU World Cup

Salah satu wakil Yamaha Racing Indonesia di kancah balap dunia adalah ada Arai Agaska. Pembalap muda asal Lombok ini bakal turun di ajang dunia perdananya yaitu R3 BLU CRU World Cup 2025.

Berita | 13 jam yang lalu

Tempuh 20.000 Km, TÜV Rheinland Indonesia Uji Performa Ban Kendaraan Roda Dua

Lembaga pengujian dan sertifikasi berstandar global tersebut menguji ban yang diproduksi oleh PT King Tire Indonesia itu dengan jarak 20.000 kilometer.

Berita | 13 jam yang lalu

Waspada! Jangan Sampai Tertipu Oli Palsu Saat Perjalanan Jauh di Libur Lebaran

Dengan langkah pencegahan yang tepat, perjalanan jauh saat libur Lebaran akan lebih aman dan nyaman.

Berita | 15 jam yang lalu

Honda CB1000F Concept, Didesain Suzuki Pakai Tangki Mirip GL-Pro

Anda ingat Honda GL-Pro atau Max yang beredar di Indonesia pada era 80-an hingga berakhir di awal 2000-an? Begini jadinya kalau jadi moge modern.

Beranda Trending Motor Listrik