Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Detail Spesifikasi Piaggio Ape Elektrik, Motor Listrik Komersial Roda Tiga 

Rabu, 15 Desember 2021
Brian

Piaggio Komersial di bawah PT Bagaskoro Mega Langgeng (BML) meluncurkan dua motor listrik roda tiga. Kedua motor listrik komersial ini dihadirkan dalam dua model yang berbeda.

Piaggio Komersial di bawah PT Bagaskoro Mega Langgeng (BML) meluncurkan dua motor listrik roda tiga. Kedua motor listrik komersial ini dihadirkan dalam dua model yang berbeda. Pertama adalah Ape E-Xtra untuk membawa barang dan Ape E-City untuk penumpang.

Pada model Piaggio Ape E-City, motor roda tiga ini dapat membawa dua penumpang dan satu pengendara sekaligus. Bentuknya sangat mirip dengan Bajaj yang pernah hadir di Indonesia atau Bemo yang hingga kini masih eksis. Bedanya, dengan penggerak listrik maka akan lebih minim polusi dan tidak memiliki getaran sedikitpun.

   Baca Juga: Piaggio Komersial Luncurkan Dua Motor Listrik Roda Tiga

Sementara Piaggio Ape E-Xtra merupakan motor roda tiga yang dapat membawa barang di bagian belakangnya. Model kargo di belakangnya dapat diubah menjadi pick-up atau hanya sekadar flat bed saja. Meskipun sekilas sama, spesifikasi Ape E-Xtra berbeda dengan yang digunakan Ape E-City.

Piaggio Ape E-Xtra dibekali baterai lithium ion 51,2 V 8 kWh. Baterai tersebut mampu menggerakkan motor dengan tenaga mencapai 9,55 kW di 3.500 rpm dan torsi puncak 45 Nm. Dengan kemampuan tersebut motor komersial roa tiga ini mampu mencapai kecepatan 45 km/jam dengan jarak tempuh hingga 90 kilometer.

   Baca Juga: Tampil Unik, NIU Hadirkan Produk Kolaborasi dengan Gundam

Piaggio Ape ini sudah dijual dan dapat dibeli oleh konsumen. Pada model Piaggio Ape E-City dijual dengan harga Rp 115 juta. Sementara, Piaggio Ape E-Xtra dijual dengan harga sebesar Rp 125 juta.

Detail Spesifikasi Piaggio Ape E-City:

Baterai: Lithium Ion, 48V 4,5 kWh
Tenaga Puncak: 5,4 kW @3.500
Torsi Puncak: 29 Nm
Transmisi: Constant Mesh 2 Stage Reduction
Kecepatan Tertinggi: 45 km/jam
Jarak: 110 Kilometer
Gradeability: 19%

Suspensi Depan: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Suspensi Belakang: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Setang: Handlebar Type
Rem: Rem Tromol hidrolik
Ban: 8 inci tapak 4 inci

Wheelbase: 1.920
PxLxT: 2.700 x 1.370 x 1.725 mm
Jarak ke Tanah: 200 mm

Berat Isi: 689 kg
Berat Kosong: 389 kg

Detail Spesifikasi Piaggio Ape E-Xtra:

Baterai: Lithium Ion, 51,2 V 8 kWh
Tenaga Puncak: 9,55 kW @3.500
Torsi Puncak: 45 Nm
Transmisi: Constant Mesh 2 Stage Reduction
Kecepatan Tertinggi: 45 km/jam
Jarak: 90 Kilometer
Gradeability: 17%

Suspensi Depan: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Suspensi Belakang: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Setang: Handlebar Type
Rem: Rem Tromol hidrolik
Ban: Diameter 10 inci, tapak 4,5 inci

Wheelbase: 2.100
PxLxT: 3.315 x 1.490 x 1.170 mm
Jarak ke Tanah: 220 mm

Berat Isi: 975 kg
Berat Kosong: 469 kg

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 8 jam yang lalu

Debut di GJAW 2024, Cek Lagi Harga dan Promo Scomadi

Scomadi Indonesia menunjukkan keseriusannya dalam memperkenalkan skuter berkualitas tinggi kepada masyarakat Indonesia di GJAW 2024

Berita | 10 jam yang lalu

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Dengan keberagaman merek dan model yang hadir, GJAW 2024 memberikan banyak pilihan bagi pengunjung untuk memilih sepeda motor.

Berita | 11 jam yang lalu

GJAW 2024 Tawarkan Pengalaman Test Ride Motor Terbaru, Ini Caranya

Bagi Anda yang berencana hadir, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba langsung sepeda motor idaman di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Berita | 14 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Berita | 14 jam yang lalu

Resmi Digelar, Segini Harga Tiket MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance (MUF) GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 resmi terselenggara pada Jumat (22/11) hingga Minggu (1/12) di ICE BSD.

Beranda Trending Motor Listrik