OTORIDER - PT Astra Honda Motor (AHM) resmi mengumumkan harga jual serta varian motor listrik Honda EM1 e: pada Kamis (21/12). Motor ini tersedia dalam dua pilihan varian, yakni EM1 e: dan EM1 e: Plus. Honda EM1 e: dipasarkan dengan banderol Rp 33.000.000 dan EM1 e: Plus Rp 33.500.000. Lantas, apa saja fitur yang dimiliki oleh motor tersebut?
Honda EM1 e: dilengkapi lampu LED di semua sistem pencahayaannya. Kemudian, terdapat Inner Rack dan USB charger type A untuk mengisi daya smartphone. Pada layar instrumen digitalnya terdapat beberapa informasi, antara lain adalah penunjuk kecepatan, jarak, jam, trip meter, dan indikator baterai.
Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus mengandalkan baterai lithium-ion berkapasitas 50,26V 29,4Ah. Baterai tersebut dipadu dinamo In-Wheel Brushless Motor atau hub drive dengan rated power 0,58 kW. Tenaga maksimalnya mencapai 1,7 kW dan torsi 90 Nm. Tenaga ini dipadu dua mode berkendara, yakni Standard dan ECON/hemat.
"Honda memiliki sejarah panjang di Indonesia dan telah dipercaya konsumen akan komitmen terhadap kualitas, kehandalan, dan inovasi di setiap sepeda motor Honda. Kami percaya Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus dapat menghadirkan sensasi berkendara sepeda motor listrik yang berbeda dengan berbagai keunggulan di segi desain yang compact dan modern, performa mumpuni serta nyaman digunakan berkendara, baik sendiri maupun berboncengan," ujar Susumu Mitsuishi, President Director AHM. (*)