Bedah Performa Motor Listrik Baru ALVA Cervo Q

Dipublikasikan : Minggu, 21 Juli 2024 16:20
Penulis : Thio Pahlevi

ALVA Cervo Q diluncurkan dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 pada Kamis (18/7). Motor ini dipasarkan seharga Rp 49.500.000 on the road Jabodetabek.

Bedah Performa Motor Listrik Baru ALVA Cervo Q

OTORIDER - ALVA Cervo Q menjadi salah satu produk motor listrik anyar yang dirilis PT Ilectra Motor Group (IMG), perusahaan yang menaungi merek motor listrik ALVA. Model tersebut diluncurkan dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 pada Kamis (18/7). Dibanderol Rp 49.500.000 on the road Jabodetabek.

Di atas kertas, ALVA Cervo Q menggunakan baterai lithium berkapasitas 72V 25Ah (1,8 kWh) dengan bobot sekitar 11 kg. Baterai ini memiliki daya pengisian 0,84 kW untuk Normal dan 4 kW pada mode Boost atau fast charging.

Alva Cervo Q

Waktu pengisian dayanya sendiri membutuhkan sekitar 4 jam (0-100%) dengan mode Normal, sedangkan untuk mode Boost berkisar kurang dari 30 menit (10-50%) menggunakan docking tambahan yang dijual terpisah.

Berbekal performa tadi, ALVA Cervo Q bisa mencapai kecepatan maksimum 103 km/jam dan jarak tempuh hingga 125 kilometer dengan dua baterai. Tenaga maksimal yang mampu dihasilkan 9,8 kW atau 13,3 dk serta torsi 53,5 Nm.

ALVA Cervo Q dilengkapi All New TFT LCD Dashboard, Enhanced Mono Shock untuk stabilitas yang lebih baik serta dual channel ABS (Anti-lock Braking System). Pilihan warna ALVA Cervo Q terdiri dari Viridian Green, Halo White dan Supernova Black. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 5 menit yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 13 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 15 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 16 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 18 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Beranda Trending Motor Listrik