OTORIDER - Program subsidi pemerintah memang berperan besar dalam meningkatkan minat masyarakat terhadap motor listrik. Dengan syarat yang sederhana seperti hanya memerlukan KTP, akses untuk memiliki motor listrik menjadi lebih mudah. Ini adalah langkah positif untuk mendorong penggunaan kendaraan ramah lingkungan dan mengurangi polusi.
Meskipun sempat diberitakan kuota subsidi habis, nyatanya dalam situs Sisapira pada Senin (7/10) masih ada kuota 34 unit bagi masyarakat yang ingin membeli motor listrik. Hal itu dikarenakan pada proses pendaftaran, ada beberapa konsumen yang dinyatakan gagal atau tidak lolos mengikuti insentif motor listrik.
Proses verifikasi yang sedang berlangsung sendiri akan menentukan apakah masih ada motor listrik yang dapat diakses dengan subsidi bagi mereka yang memenuhi syarat. "Masyarakat diimbau untuk tetap mendaftar. Takutnya kemungkinan pemerintah tidak akan menambah lagi kuota untuk tahun ini," ujar Ketua Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia (AISMOLI), Budi Setyadi kepada Otorider.
Berikut pilihan motor listrik yang tersedia dengan harga subsidi di bawah Rp 40 juta:
- United TX3000 AT: Rp 42,9 juta
- Honda EM1 e: Rp 33 juta
- Alva Cervo ADC-BP AT: Rp 35,75 juta
Meskipun harga motor ini lebih tinggi dibandingkan model lain, subsidi dari pemerintah membuatnya lebih terjangkau. (*)