Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Pabrik Baterai Motor Listrik Resmi Didirikan Pemerintah

Ilustrasi baterai motor listrik.
Kamis, 27 Juni 2024
Gemilang Isromi Nuar

OTORIDER - Indonesia secara resmi mendirikan pabrik untuk membuat baterai bagi kendaraan listrik roda dua yaitu PT TDL Energy Indonesia (TDL ID) di Tangerang, Banten. Pabrik ini telah diresmikan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) guna mendukung program nasional, yakni konversi motor listrik dan tercapainya nol emisi karbon.

"Diresmikannya pabrik baterai ini merupakan salah satu langkah atau milestone dalam upaya kami, setelah lebih dari 3 tahun mengembangkan program motor listrik di Indonesia,” ujar Direktur Perencanaan dan Pembangunan Infrastruktur Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (EBTKE ESDM), Senda Hurmuzan Kanam dikutip dari Antara, Rabu (26/6).

Pabrik TDL ID merupakan pabrik baterai pertama dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 20 persen pada tahun pertamanya beroperasi. "Ini menjadi pabrik baterai pertama dengan TKDN tertinggi, dan kami berharap, tahun depan, TKDN-nya dapat meningkat menjadi 27 persen," kata Senda.

"Kami menyiapkan pondasi untuk mendukung Indonesia menjadi negara model di Asia, di global, dalam mencapai NZE," kata Jack Kim.

Inovasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak turut dilakukan untuk mencapai visi bersama dalam menciptakan masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Berita | 21 jam yang lalu

VIDEO: Yamaha NMax Edisi Khusus Pasar Indonesia

Berita | 22 jam yang lalu

Spesifikasi Crankshaft dan Rotor Assy pada Yamaha NMax Turbo 2024

Sport | 1 hari yang lalu

Gabung Ducati, Marquez: Terima Kasih Telah Memilih Saya

Berita | 1 hari yang lalu

VIDEO: Test Ride Yamaha NMax Turbo 2024 Langsung di Sirkuit

Tips & Modifikasi | 1 hari yang lalu

Bedah Komponen Penting pada YECVT Yamaha NMax Turbo 2024
Beranda Trending Motor Listrik