Perubahan regulasi dan penyedia tunggal ban MotoGP 2016 membuat suasana kompetisi berubah. Kondisi tersebut mulai terbaca saat sesi tes MotoGP di sirkuit Valencia, tes resmi pertama memasuki musim kompetisi baru tahun depan. Para pembalap jatuh bangun mencari setelan terbaik untuk sistem elektronik baru, termasuk memahami karakter ban baru dari Michelin.
Valentino Rossi sudah berpengalaman menggunakan ban asal Prancis ini. Namun kini semua rider punya kondisi dan pilihan yang sama. Pun demikian soal sistem manajemen motor, karena elektronik kini dikunci, sama buat semua kontestan. Kian mirip dengan one make race, karena MotoGP kini dikunci di ban dan ECU. Artinya, kompetisi semakin rapat, sehingga Rossi meramalkan balap tahun depan juga kian ketat.
"Seperti kembali beberapa tahun, karena semua pabrikan di musim kemarin telah bekerja keras mengembangan elektronika motor, membuat motor lebih mudah dikendarai dan secara konstan melakukan kembali lap time yang sama," tutur Rossi.
Pada kesempatan terpisah, rider Ducati Andrea Iannone berkomentar mengenai sistem elektronik baru buar Ducati besutannya. "Dengan elektronik baru lebih baik, karena kami mengalami oversteer lebih banyak. seperti kembali ke masa lalu," serunya. (otorider.com)