Rider Indonesia, Andreas Gunawan saat ini masih memimpin klasemen Suzuki Asia Challenge 2015 dengan perolehan poin 131. Disusul Takeru Murase asal Jepang dengan hanya selisih 12 point yakni 119 dan di posisi ke 3 pembalap Thailand, Patis Chooprathet dengan point 114.
Tentu bukan hal mudah bagi Andreas untuk mempertahankan posisinya. Karena minimal Andreas harus menjuarai salah satu Race dari 2 kali Race yang akan berlangsung akhir pekan nanti di sirkuit Buriram Thailand.
“Saya punya target di seri terakhir SAC 2015 nanti untuk bisa menjadi Juara Asia, dan saya harus podium pertama di semua race nanti,” tegas Andreas.
Sayangnya, Suzuki Indonesia akan tampil tanpa diperkuat salah satu pembalap yaitu Adhi Chandra disebabkan oleh cidera patah kaki kirinya yang masih dalam tahap pemulihan.
"Tidak tampilnya Adhi Chandra memang sedikit agak merubah strategi pembalap Indonesia secara tim untuk dapat memuluskan jalan Andreas menjuarai SAC nantinya, namun kami tetap optimis dengan melihat data dari seri sebelumnya yang juga berlangsung di Thailand," ucap Robert. (otorider.com)