Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Tak Ingin Insiden M. Fadli Terulang, FIM Keluarkan Peraturan Baru

Minggu, 28 Juni 2015
Okky Zulham Hadi

Sepertinya insiden tabrak dari belakang yang menimpa pembalap Astra Honda Racing Team, M. Fadli Imammuddin. Menjadi pertimbangan federasi balap motor dunia (FIM) mengeluarkan peraturan baru.

Sepertinya insiden tabrak dari belakang yang menimpa pembalap Astra Honda Racing Team, M. Fadli Imammuddin mendapat perhatian dunia. Usai menjuarai race 2 Asean Road Race Championship (ARRC)seri 2  di kelas Supersport 600 cc yang berlangsung di Sentul International Circuit, Bogor (7/6), M. Fadli dihantam pembalap lain dari belakang selagi melakukan selebrasi di trek lurus start-finish. Kejadian ini sepertinya menjadi pertimbangan federasi balap motor dunia (FIM) mengeluarkan peraturan baru.

Untuk itu para petinggi federasi balap dunia mengadakan pertemuan di Assen, Belanda (26/6). Pertemuan ini dihadiri oleh Carmelo Ezpeleta (Dorna, Chairman), Ignacio Verneda (FIM CEO), Herve Poncharal (IRTA) dan Takanao Tsubouchi (MSMA). Hasilnya mereka mengeluarkan beberapa peraturan baru dan salah satunya mengenai keselamatan para pembalap.

Peraturan ini berbunyi, "Demi kepentingan keamanaan, para pembalap dilarang keras mengurangi kecepatan atau berhenti di trek lurus usai melintasi garis finish. Dan peraturan baru ini telah disetujui dan wajib untuk ditaati oleh seluruh pembalap."

Seperti yang diberitakan sebelumnya. Ketika M. Fadli tengah merayakan kemenangannya usai melewati garis finish. Dengan santainya pembalap bernomor 43 ini melambaikan tangan ke arah penonton yang berada di tribun dan sementara di belakangnya ada pembalap lain yang melaju kencang menuju ke arahnya.

Tanpa sempat menghindar, Jakkrit Sawangswat pembalap asal Negeri Gajah Putih yang berada di belakang M. Fadli langsung menabraknya dengan kencang dari sisi kiri dan menyambar kaki kirinya. Akibatnya M. Fadli harus menjalani perawatan intensif hingga saat ini.

Dengan peraturan baru tersebut diharapkan tidak akan ada lagi kejadian serupa yang menimpa pembalap saat melakukan selebrasi usai menjuarai suatu perlombaan. (otorider.com)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

#5

Klasemen MotoGP Pasca Sprint Race Barcelona 2024

Terbaru

Berita | 6 jam yang lalu

Ada Diskon Ratusan Juta untuk Aprilia Tuareg 660 dan Moto Guzzi Stelvio di GJAW 2024

PT Piaggio Indonesia pun menawarkan promo luar biasa hingga ratusan juta untuk motor petualang yang sayang untuk dilewatkan.

Berita | 7 jam yang lalu

Ukuran Tinggi Jok New Honda Scoopy 2024, Sama Dengan BeAT?

New Honda Scoopy 2024 hadir dengan berbagai penyegaran, khususnya desain serta fitur. Lalu, bagaimana ukuran tinggi joknya? Apakah lebih tinggi dari Honda BeAT?

Berita | 8 jam yang lalu

Beli Royal Alloy di GJAW 2024, Pengguna Hanya Isi Bensin

Program promo di GJAW ini membuat pengguna cukup bayar bensin saja selama dua tahun.

Berita | 10 jam yang lalu

Seberapa Irit Konsumsi Bensin New Honda Scoopy 2024?

Lantas, bagaimana konsumsi bensin New Honda Scoopy 2024? Otorider melakukan pengetesan dengan menggunakan metode full to full dan gaya berkendara econo ride.

Berita | 11 jam yang lalu

Baru Berusia Setahun, SMK Helmet Kian Populer di Indonesia

Beragam model helm ditawarkan oleh merek yang dipasarkan oleh PT Prakarsa Bangun Sarana selaku distributor SMK Helmet. Nah, apa saja produk andalannya?

Beranda Trending Motor Listrik