Pembalap tim Ducati, Andrea Dovizioso masih menyimpan optimisme tinggi bisa bersaing dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020. Seperti yang telah diketahui, dalam dua seri balapan yang telah dilalui, Dovizioso berhasil finish di posisi ke-3 dan ke-6.
Dovizioso sendiri percaya jika motornya memiliki potensi yang cukup besar untuk mampu bersaing dalam perebutan gelar. Hal ini bahkan ditunjukkan dalam seri kedua MotoGP Andalusia pada Minggu (26/7) kemarin.
Baca Juga: Komparasi Spesifikasi Mesin Honda CBR250RR SP vs Kawasaki Ninja 250
Dovizioso menambahkan, hasil yang diraih oleh Bagnaia bisa menjadi pelajaran bagi Dovizioso ke depannya. "Saya akan melihat data mereka, seperti yang dilakukan semua orang di semua tim pabrikan," katanya.
Baca Juga: Lagi! BMW G310GS Tertangkap Kamera Tengah Lakukan Pengujian Jalan Raya
Usai balapan, Dovizioso juga berbicara mengenai kontraknya bersama tim pabrikan Ducati. Menurutnya, segala hasil yang diraihnya dalam balapan akan memengaruhi kontraknya dengan Ducati.
"Semuanya memengaruhi kontrak, tetapi untuk saat ini saya masih sangat fokus pada pekerjaan. Saya selalu cukup kritis terhadap diri saya sendiri, tetapi sekarang saya ingin memberikan skor yang masuk akal pada diri saya," jelas Dovizioso.