Pembalap tim Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder menilai jika MotoGP 2020 merupakan musim yang tak biasa. Hal ini ia ungkapkan usai melihat sejumlah pembalap bergantian menaiki podium juara dalam beberapa seri yang telah digelar.
Dari kelima seri yang telah berlangsung, tercatat tidak ada pembalap yang bisa menaiki podium juara lebih dari dua kali. Raihan dua kali podium sendiri hingga kini baru dilakukan oleh pembalap Petronas Yamaha, Fabio Quartararo.
Baca Juga: Kenali 4 Kode atau Isyarat Dasar Ini Ketika Lakukan Turing
"Tahun ini cukup gila dan ada juara berbeda setiap minggu. Beberapa pembalap naik, beberapa turun, ada beberapa perbedaan masalah. Ini adalah kekacauan, tapi itu tetap menarik untuk saya menantikan sisa tahun ini. Saya harap akan tetap seperti ini," ujar Binder dilansir dari Crash.
Musim ini, beberapa pembalap KTM berhasil menaiki podium dan keluar sebagai juara. Tak hanya Binder, hasil positif ini juga diraih oleh Pol Espargaro dan pembalap KTM Tech 3, Miguel Oliveira.
Baca Juga: Motor Naked Sport Benelli 302S Segera Meluncur 2021?
"Sisi positifnya saya sangat senang dengan kinerja motor dan tim. Kami membuat motor jauh lebih baik untuk balapan ini (MotoGP Styria) daripada minggu lalu (MotoGP Asutria)," ungkap Binder.
Sekadar tambahan informasi, saat ini Binder menempati posisi klasmen ke-4 dengan perolehan 49 poin. Dirinya pun hanya selisih 21 poin dengan pemuncak klasmen, Fabio Quartararo.