MotoGP Austria pekan lalu masih menjadi salah satu hal menyeramkan bagi sosok Valentino Rossi. Sebelumnya, pembalap tim Monster Yamaha ini nyaris terkena motor Johann Zarco yang mengalami kecelakaan hebat dengan Franco Morbidelli. Beruntung, dirinya pun bisa selamat dari tragedi itu.
Melihat kecelakaan tersebut, Rossi mengungkapkan bahwa ada pelajaran yang bisa diambil dari kejadian itu. Ia menilai, dalam balapan bukan hanya raihan posisi terbaik yang dianggap penting, tetapi juga ada hal yang lebih diutamakan.
Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Honda CT125, Motor Bebek Ikonik Penjelajah Alam
Sementara itu, rekan setimnya, Maverick Vinales berharap agar balapan akhir pekan nanti dirinya bisa meraih hasil maksimal. Ia juga bersyukur bisa selamat dari kecelakaan Zarco-Morbidelli yang hampir saja menimpanya.
Baca Juga: Alami Lonjakan Tenaga, Apa yang Diubah pada Honda CBR250RR SP QS?
"Minggu lalu agak campur aduk. Rossi dan saya sangat beruntung tidak terluka dalam insiden di tikungan 3, tapi saya kecewa dengan hasil yang diraih di balapan tersebut. Kecepatan saya bagus menjelang akhir balapan minggu lalu, jadi saya pikir jika kami bekerja keras, kami dapat mengambil kembali beberapa poin kejuaraan akhir pekan ini," ungkap Vinales.