MotoGP 2021 akan segera memasuki seri kesepuluh yang diadakan di Styria, Austria pada Minggu malam nanti (8/8). Usai sesi kualifikasi, posisi start terdepan diamankan oleh pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin. Sementara itu, tempat kedua dan ketiga masing-masing dihuni oleh Francesco Bagnaia dari pabrikan Ducati dan Fabio Quartararo mewakili Monster Yamaha.
Di lain sisi, dua pembalap Honda berhasil menembus posisi start 10 besar. Pada tim Repsol Honda, Marc Marquez memulai balapan dari tempat ke-8, sementara itu Takaaki Nakagami dari LCR Honda berada di urutan ke-10.
Baca Juga: Profil dan Prestasi Valentino Rossi Sepanjang Karirnya Di MotoGP
Pembalap Petronas Yamaha, Valentino Rossi sayangnya terlempar dari posisi 15 besar. Rider bernomor 46 ini akan mengawali start dari tempat ke-17, tepat di depan adiknya, Luca Marini yang berada di posisi ke-18 bersama tim Sky VR46 Avintia Ducati.
Baca Juga: Segera Rilis, KTM 250 Adventure dan Duke 200 Sudah Bisa Dipesan
Sejumlah nama pembalap berpengalaman pun bakal hadir pada balapan nanti, seperti Dani Pedrosa dari Red Bull KTM dan Cal Crutchlow bersama Petronas Yamaha. Pedrosa berlaga sebagai wild card, sementara Crutchlow menggantikan Franco Morbidelli yang tengah cedera.
Berikut hasil lengkap sesi kualifikasi MotoGP Styria, Austria 2021:
1. Jorge Martin (SPA) Pramac Ducati (GP21) 1'22.994s
2. Francesco Bagnaia (ITA) Ducati Team (GP21) +0.044s
3. Fabio Quartararo (FRA) Monster Yamaha (YZR-M1) +0.081s
4. Jack Miller (AUS) Ducati Team (GP21) +0.306s
5. Joan Mir (SPA) Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.328s
6. Johann Zarco (FRA) Pramac Ducati (GP21) +0.382s
7. Aleix Espargaro (SPA) Aprilia Gresini (RS-GP) +0.454s
8. Marc Marquez (SPA) Repsol Honda (RC213V) +0.495s
9. Maverick Vinales (SPA) Monster Yamaha (YZR-M1) +0.514s
10. Takaaki Nakagami (JPN) LCR Honda (RC213V) +0.542s
11. Alex Marquez (SPA) LCR Honda (RC213V) +0.847s
12. Miguel Oliveira (POR) Red Bull KTM (RC16) +0.950s
13. Alex Rins (SPA) Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1'23.585s
14. Dani Pedrosa (SPA) Red Bull KTM (RC16) 1'23.73s
15. Pol Espargaro (SPA) Repsol Honda (RC213V) 1'23.971s
16. Brad Binder (RSA) Red Bull KTM (RC16) 1'24.05s
17. Valentino Rossi (ITA) Petronas Yamaha (YZR-M1) 1'24.097s
18. Luca Marini (ITA) Sky VR46 Avintia Ducati (GP19) 1'24.115s
19. Iker Lecuona (SPA) KTM Tech3 (RC16) 1'24.141s
20. Enea Bastianini (ITA) Avintia Ducati (GP19) 1'24.245s
21. Lorenzo Savadori (ITA) Aprilia Gresini (RS-GP) 1'24.405s
22. Danilo Petrucci (ITA) KTM Tech3 (RC16) 1'24.465s
23. Cal Crutchlow (GBR) Petronas Yamaha (YZR-M1) 1'24.513s