Alex Rins mengakhiri balapan seri Austria akhir pekan lalu di urutan ke-8. Pembalap Suzuki Ecstar tersebut sempat bersaing dengan beberapa rider, salah satunya adalah Johann Zarco dari Pramac Ducati. Namun, Rins menilai kecepatan motor Suzuki GSX-RR di balapan tak sesuai dengan hasilnya.
Rins mengaku kesulitan untuk bisa melewati Zarco. Padahal, menurutnya motor memiliki kecepatan yang lebih kuat. Ia pun merasa frustasi dan menyebut balapan ini sangat sulit.
Baca Juga: Hasil MotoGP Austria 2022: Bagnaia Menang Lagi!
Berbekal kemampuan motornya, Rins berharap setidaknya bisa finish di urutan 5 besar. Meski demikian, hasil ini diklaim menjadi modal berharga untuk meghadapi seri berikutnya di Misano, Italia pada awal September mendatang.
Baca Juga: 3 Cara Menjaga Usia Pakai Komponen CVT Motor Matic Agar Tetap Awet
"Saya pikir saya bisa finish lebih tinggi. Mungkin tidak cukup untuk naik podium, tapi kami bisa saja masuk lima besar. Pada akhirnya, saya finish kedelapan. Kami mengumpulkan banyak informasi dan data, umpan balik akan sangat penting untuk putaran berikutnya. Misano adalah balapan berikutnya dan itu lebih cocok dengan motor kami," kata Rins.