OTORIDER - Pada akhir musim balap MotoGP 2023, Fabio Di Giannantonio yang berpisah dengan Gresini Racing masih belum memiliki tim untuk musim depan. Namun, kini ia bisa tersenyum lega.
Pasalnya, lelaki 25 tahun itu resmi bergabung ke Mooney VR46. Ia menggantikan posisi Luca Marini yang merapat ke Repsol Honda.
"Saya dapat belajar banyak hal, mereka tim juara. Saya selalu mengatakan bahwa saya memiliki hubungan yang baik dengan semua orang di akademi. Jadi, saya pikir akan menjadi hal yang baik untuk menghabiskan waktu bersama," ujarnya dikutip dari Motosan.
Memang, boleh dibilang Diggia seolah 'ketiban durian runtuh' yang mana sebelumnya ia tak tahu akan berlaga dengan tim mana di MotoGP 2024.
"Pada akhirnya, itulah yang terjadi. Ini adalah dunia kami, Anda harus menghadapinya. Anda berada di level tertinggi dalam dunia sepeda motor dan Anda harus mewujudkannya," katanya.
Menurutnya, tahun ini agak rumit karena semua perubahan. Tapi, bagaimanapun, ia sangat senang dan hanya ingin melihat hal-hal positif.
"Saya mendapat kursi yang bagus untuk tahun depan dan saya menyelesaikan musim dengan level tinggi. Saya pikir ada banyak hal yang bisa diambil dari hal-hal positif," ungkap pembalap kelahiran Roma, Italia itu. (*)