OTORIDER - Balap sepeda motor dunia seperti MotoGP dan World Superbike (WSBK) 2024 memasuki akhir musim. Namun, belum lama ini dua kejuaraan dunia tersebut mengumumkan jadwal sementara untuk musim 2025.
Disebut jadwal sementara, karena memang bisa saja terdapat perubahan tempat dan waktu di tengah-tengah musim. Misalnya di MotoGP 2024 yang sebelumnya mencantumkan nama Argentina, India, dan Kazakhstan, ternyata harus batal serta ketiga seri ini pun dicoret musim depan.
Selain itu, di musim 2025 ada sejumlah pergantian jadwal dan sirkuit yang terjadi, baik di MotoGP maupun WSBK. Termasuk perubahan jadwal di MotoGP Indonesia. Bagaimana detailnya?
Jadwal MotoGP 2025
Menariknya, tahun depan seri Thailand di Sirkuit Buriram bakal jadi pembuka, menggantikan Losail, Qatar. Seri Qatar sendiri akan jadi ronde ke-4.
Dilansir MotoGP, kalender ini dibuat seefisien mungkin, sekaligus menyeimbangkan faktor sosial dan ekonomi guna memaksimalkan dampak positif.
Dengan empat balapan jarak jauh pada awal musim dan empat perlombaan di akhir tahun, 2025 bakal menjadi musim kompetisi yang seimbang dan bertempo cepat bagi para pembalap, tim serta personel paddock.
Indonesia sendiri jadi pengisi seri ke-18 yang digelar di Sirkuit Mandalika pada 5 Oktober. Ini artinya gelaran MotoGP di Motegi, Jepang akan digelar terlebih dahulu.
Ada libur sepekan yang akan memberi semua orang kesempatan untuk mengisi ulang energi, sebelum perjalanan ke Phillip Island untuk GP Australia.
Berikut jadwal sementara MotoGP 2025:
1. 2 Maret: Thailand, Chang International Circuit
2. 16 Maret: Argentina, Termas de Rio Hondo
3. 30 Maret: Amerika, Circuit of the Americas
4. 13 April: Qatar, Lusail International Circuit
5. 27 April: Spanyol, Circuito de Jerez-Ángel Nieto
6. 11 Mei: Prancis, Le Mans
7. 25 Mei: Inggris, Silverstone Circuit
8. 8 Juni: Aragon, MotorLand Aragon
9. 22 Juni: Italia, Autodromo Internazionale del Mugello
10. 29 Juni: Belanda, TT Circuit Assen
11. 13 Juli: Jerman, Sachsenring
12. 20 Juli: Republik Ceko, Automotodrom Brno
13. 17 Agustus: Austria, Red Bull Ring-Spielberg
14. 24 Agustus: Hungaria, Balaton Park Circuit
15. 7 September: Catalunya, Circuit de Barcelona-Catalunya
16. 14 September: San Marino e della Riviera di Rimini, Misano World Circuit Marco Simoncelli
17. 28 September: Jepang, Mobility Resort Motegi
18. 5 Oktober: Indonesia, Pertamina Mandalika International Circuit
19. 19 Oktober: Australia, Phillip Island Grand Prix Circuit
20. 26 Oktober: Malaysia, Petronas Sepang International Circuit
21. 9 November: Portugal, Autódromo Internacional do Algarve
22. 16 November: Comunitat Valenciana, Circuit Ricardo Tormo
Jadwal WSBK 2025
Kalender sementara Kejuaraan Dunia Superbike MOTUL FIM 2025 telah diumumkan dengan 12 putaran dijadwalkan.
Dikutip dari WSBK, sebuah venue baru memiliki jadwal debut musim panas, yakni Balaton Park di Hungaria yang akan menggelar lomba pada 25-27 Juli nanti.
Berikut jadwal sementara WSBK 2025:
1. 21-23 Februari: Phillip Island Grand Prix Circuit, Australia
2. 28-30 Maret: Autodromo Internacional do Algarve, Portugal
3. 11-13 April: TT Circuit Assen, Netherlands
4. 2-4 Mei: Cremona Circuit, Italy
5. 16-18 Mei: Autodrom Most, Czechia
6. 13-15 Juni: Misano World Circuit “Marco Simoncelli”, Italy
7. 11-13 Juli: Donington Park, UK
8. 25-27 Juli: Balaton Park Circuit, Hungary
9. 5-7 September: Circuit de Nevers Magny-Cours
10. 26-28 September: MotorLand Aragon, Spain
11. 10-12 Oktober: Circuito Estoril, Portugal
12. 17-19 Oktober: Circuito de Jerez – Angel Nieto, Spain
(*)