Menantikan Duet Bagnaia-Marquez di Lenovo Ducati pada MotoGP 2025
Kolaborasi ini tidak hanya menambah kekuatan Ducati, tetapi juga membawa dinamika baru yang menarik perhatian penggemar MotoGP di seluruh dunia.
OTORIDER - Dunia MotoGP bersiap menyambut kolaborasi menarik antara Francesco Bagnaia dan Marc Marquez di tim pabrikan Ducati untuk musim 2025. Keduanya, yang sama-sama pernah meraih gelar juara dunia, telah berbagi garasi untuk pertama kalinya dalam sesi tes pasca-musim pekan lalu.
Kemitraan mereka diprediksi akan menjadi pusat perhatian di musim mendatang, mengingat ambisi masing-masing untuk Kembali meraih juara dunia. Saat ini, mereka fokus pada pengembangan Desmosedici GP25, motor yang akan menjadi andalan mereka tahun depan.
"Marc dan saya melakukan banyak diskusi untuk membandingkan masukan kami. Meski gaya berkendara kami berbeda, kesan kami terhadap motor ini sangat mirip. Secara keseluruhan, saya puas dengan hasil tes," ujar Bagnaia, yang akrab disapa Pecco, seperti dilansir dari Crash pada Senin (25/11).
"Ini tidak mudah untuk langsung berada di level yang sama dengan motor baru. Tetapi, hal positifnya adalah masukan saya dan Pecco sangat mirip, yang akan memudahkan teknisi menyempurnakan motor selama musim dingin," ungkap Marquez.
Kedua pembalap akan kembali menguji performa Desmosedici GP25 pada tes lanjutan di Sepang tahun depan. Kolaborasi ini tidak hanya menambah kekuatan Ducati, tetapi juga membawa dinamika baru yang menarik perhatian penggemar MotoGP di seluruh dunia. (*)