Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Pembalap Aprilia Racing Optimistis Sambut MotoGP 2024

Kamis, 29 Februari 2024
Thio Pahlevi

Jelang dimulai seri perdana musim ini, sejumlah tim dan pembalap mengaku senang dengan performa motornya. Di antaranya adalah para rider Aprilia Racing, yaitu Aleix Espargaro dan Maverick Vinales.

Pembalap Aprilia Racing, yaitu Aleix Espargaro dan Maverick Vinales.

OTORIDER - Sesi tes pramusim MotoGP 2024 telah usai terselenggara di Qatar beberapa waktu lalu. Jelang dimulai seri perdana musim ini, sejumlah tim dan pembalap mengaku senang dengan performa motornya. Di antaranya adalah para rider Aprilia Racing, yaitu Aleix Espargaro dan Maverick Vinales.

Espargaro serta Vinales merasakan adanya peningkatan performa pada motor Aprilia RS-GP 2024. Motor tersebut pun berhasil tampil kompetitif saat sesi uji coba Qatar. Lantas, bagaimana komentar dari masing-masing pembalap?

"Sesi uji coba sering dianggap bukanlah ajang balapan yang sesungguhnya, tetapi tampil cepat di pramusim tetap penting untuk meningkatkan kepercayaan diri. Saya harus memberikan pujian kepada seluruh tim Aprilia Racing, karena RS-GP24 adalah motor terbaik yang pernah saya kendarai. Namun, saat melaju kencang, power yang dihasilkan masih kurang untuk bisa memaksimalkan cengkeraman ban belakang, padahal kecepatannya sangat bagus," ujar Espargaro.

"Sebenarnya saya ingin meluangkan lebih banyak waktu untuk menyetel motor ini, karena saya merasa belum memberikan 100 persen. Tapi situasinya sangat baik, terutama karena kami sudah berkembang di sektor-sektor tercepat yang cukup menyulitkan di tahun lalu. Saya masih belum sepenuhnya puas dengan engine brake, terutama pada long run, tapi itu bisa diatasi dengan penyetelan pengaturan dan bisa kami perbaiki selama balapan pada akhir pekan," kata Vinales. (*)

Sumber: Piaggio Indonesia

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 2 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Berita | 3 jam yang lalu

Resmi Digelar, Segini Harga Tiket MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance (MUF) GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 resmi terselenggara pada Jumat (22/11) hingga Minggu (1/12) di ICE BSD.

Komunitas | 5 jam yang lalu

Komunitas Komentari New Honda Scoopy 2024, Apa Katanya?

Acara ini turut dihadiri oleh komunitas Scoopy Modification Style Bali. Lantas, bagaimana komentar komunitas terkait kehadiran New Honda Scoopy 2024?

Sport | 6 jam yang lalu

Uji Coba Positif di Catalunya, Yamaha Optimis Sambut MotoGP 2025

Monster Energy Yamaha menunjukkan tekad kuat untuk kembali bersaing di papan atas MotoGP 2025, dengan hasil positif pada uji coba pramusim.

Berita | 7 jam yang lalu

Berburu Matahari Terbenam, Honda Scoopy Touring Perdana Keliling Bali

Sebanyak 20 unit skutik bertampang modern klasik meramaikan gelaran tersebut. Lantas, bagaimana keseruan New Honda Scoopy 2024 keliling Bali?

Beranda Trending Motor Listrik