Setelah sekian lama dikenal sebagai penggarap motor-motor drag bike, bengkel Ferga Speed, mulai melirik aliran modifikasi yang tengah booming, custom bike.
Sebagai tahap awal, Honda Megapro keluaran 2005 ini jadi percobaan pertama ubahan custom dari bengkel yang bermarkas di Masangan Wetan Sidoarjo, Jawa Timur ini.
"Ini hasil modifikasi kami dengan aliran custom yang pertama. Sebelumnya, kami lebih sering menggarap motor-motor drag bike," ucap Ferry, pemilik bengkel yang juga bagian dari komunitas Mixcost ini.
Mengejar aliran custom, bodi, sasis dan tangki kena jarah agar tampilan motor menjadi lawas. Dan finishingnya dipilih laburan cat hitam.
Menariknya, meski modifikasinya aliran custom, tapi Ferry tak melupakan asalnya sebagai penghasil motor kencang. Alhasil, mesinnya juga kena jarah. "Pakai piston Tiger oversize 100 dan karburator Keihin SP dengan reamer skep," ucapnya yang ikut memasang footstep racing Yoshimura di motor ini. (otorider.com)
Data Modifikasi Honda Megapro 2005:
Sasis: custom
Bodi: custom
Karburator: Keihin SP reamer skep
Setang: custom
Rem: KTC
Master: Ride It
Footstep: Yoshimura
Piston: Honda Tiger oversize 100
Pelek: TDR