Bukan hanya potong sasis, beberapa rombakan mesin juga dilakukan penikmat modifikasi cub untuk tunggangannya.
Ala Gorilla
Tampil ala motor mini, Gorilla juga ada bro. Seperti yang dilakukan oleh Theo, lajang warga Magelang. Yang rela impor rangka dan aksesoris komplit Gorilla dari Thailand.
Katanya satu kelebihan dari Gorilla miliknya, selain tampil mewah dengan rona krom mengkilat, lingkar rodanya enggak ukuran 8 inci. Namun lingkar 10 inci.
Fokus di Dapur Pacu
Oh ya yang bermain engine swap mesin juga ada dong. Satu contohnya milik Taufiq Ari Wibowo. “ini Honda CS1 2009, saya kawinkan dengan rangka Honda C70 keluaran 1980,” bangga warga Cawas Klaten.
Secara singkat taufiq sapaannya, hanya mencustom dudukan mesin di rangka C70 bro. Katanya bagain itu diperkuat dengan plat tambahan setebal 0,5 cm. Tujuaannya supaya kuat. Soalnya beda karakter dan beda kapasitas cc, antara mesin bawaan C70 yang tidur dengan dapur pacu CS1 yang berdiri.
Pastinya motor ini ngacir kencang, Makanya perlu peredam laju rem cakram di depan dan belakang.
Oh ya, aplikasi mesin kencang enggak melulu dengan engine swap, ada juga yang menerapkan jurus bore up dan ubah stroke. Plus menanam karbu gede.
Buat tahu ya bro, ini baru sebagain hasil modifikasi berbasic cub. Pastinya masih banyak lagi lainnya. Yang intinya membuktikan enggak ada matinya. (otorider.com)