Motor Terendam Banjir, Perlukah Kuras Oli?

Dipublikasikan : Rabu, 26 Februari 2020 09:00
Penulis : Thio Pahlevi

Curah hujan tinggi di sejumlah daerah mengakibatkan beberapa lokasi terendam banjir. Bagaimana penanganannya pada motor kesayangan?

Motor Terendam Banjir, Perlukah Kuras Oli?

Curah hujan tinggi di sejumlah daerah mengakibatkan beberapa lokasi terendam banjir. Celakanya, seringkali masyarakat terdampak tak sempat menyelamatkan harta bendanya, khususnya kendaraan.

Kendaraan yang terendam banjir sendiri ternyata masih memiliki harapan untuk bisa kembali normal. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar motor tidak mengalami kerusakan berat.

   Baca Juga: Basis Mesin Sama, Lebih Kencang Honda BeAT Baru atau Genio?

Nah, bagaimana caranya? Bolehkah motor langsung coba dinyalakan usai terkena banjir? Rialdy Fasha selaku Training and Technical Engineer Motul Indonesia memberikan penjelasnnya.

"Olinya lebih baik dibuang. Kalau dalam kondisi banjir, sebelum dipakai jangan langsung dinyalain. Baiknya dicek dulu olinya apakah ada airnya atau tidak," jelas Rialdy pada OtoRider beberapa waktu lalu.

 

Lebih lanjut, ia juga menganjurkan untuk melakukan pengecekan pada sektor kelistrikan motor. 

"Segala macamnya harus dicek dulu. Kalau motor langsung dinyalain, yaudah kalau campur air pasti rusak. Kan enggak boleh ada air di mesin," ujar Rialdy.

   Baca Juga: Hari Terakhir Tes Qatar, Marc Marquez Coba Pakai Winglet 2019

Senada dengan Rialdy, Adih selaku Supervisor Service Yamaha Mekar Motor Bintaro pun mengungkapkan bahaya yang terjadi jika oli mesin tercampur air.

"Kalau oli dibiarkan tercampur air, efeknya pasti akan ada gerusan dalam mesin dan ruang bakar. Bisa kena ke komponen piston, itu bisa menyebabkan baret," kata Adih saat ditemui OtoRider beberapa waktu lalu.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 2 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 5 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 6 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 7 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 9 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Beranda Trending Motor Listrik