Mengubah model lampu atau custom kini menjadi pilihan banyak pecinta roda dua. Tujuannya tentu agar pencahayaan lebih optimal dan terlihat kekinian.
Nah, bagi Anda yang ingin custom lampu motor, kira-kira berapa biaya yang dibutuhkan? Fendi selaku Sales Ayoto mengatakan biaya bisa disesuaikan dengan keinginan.
Baca Juga: Cari Tahu Identitas Pemilik Kendaraan dan Biaya Pajak dengan Cara Ini
Lebih lanjut, Fendi mengatakan untuk custom lampu motor sendiri biasanya menggunakan angel eyes, biled projie, demon eyes, alis, atau sein running.
"Semua yang kita gunakan LED. Selama ini juga tidak ada komplain dari pelanggan dan awet saat digunakan," tambahnya.
Baca Juga: Deretan Motor Listrik yang Meluncur pada 2022, Ada Apa Saja?
Ayoto sendiri memberikan berbagai pilihan produk dan Anda bisa berkonsultasi untuk menentukan custom yang pas bagi roda dua kesayangan Anda. "Garansi kita ada, selama 1 tahun garansi yang diberikan," tutupnya.
Nah, bagi Anda yang ingin custom lampu motor bisa langsung meluncur ke workshop Ayoto yang beralamat di Jalan Cendrawasih Raya No. 2 Cengkareng, Jakarta Barat.