Spare Part Kawasaki Ninja 2-Tak Tetap Disuplai Selama 10 Tahun
Meskipun produksi Ninja 150 2-Tak sudah dihentikan, PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memastikan ketersediaan spare part akan terus ada hingga 10 tahun mendatang.
Menyusul keputusan PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) untuk menaati regulasi pemerintah terkait standar emisi dengan menghentikan produksi Ninja 150, merebak berbagai pertanyaan mengenai kelangsungan hidup motor 2-Tak ini. Namun KMI kembali menegaskan akan tetap bertanggung jawab dan siap menyediakan spare part motor yang pernah menjadi andalan Kawasaki tersebut untuk para konsumennya.
"Meskipun Ninja 150 2-Tak sudah stop produksi, tapi kami tetap bertanggung jawab atas ketersediaan spare part motor tersebut. Bagi pemilik Ninja 150 2-tak nggak perlu khawatir, karena stok spare partnya tersedia hingga 10 tahun mendatang," ungkap Michael Chandra Tanadhi selaku Deputy Departemen Head Sales & Promotion Division PT KMI (20/8).
Pria ramah tersebut juga menambahkan, tak dipungkiri meski telah dipensiunkan motor tersebut masih menjadi primadona. Bahkan pesanan motor 2-Tak tersebut masih cukup tinggi dan stok hasil produksi di gudang terus berkurang. "Memang masih ada stok Ninja 150 2-tak di gudang namun jumlahnya terus berkurang. Ini dikarenakan masyarakat masih banyak yang minat. Saya sendiri punya 1 unit yang special edition," tukasnya.
Jadi, bagi Anda pemilik Kawasaki Ninja 150 2-tak series tidak perlu khawatir akan ketersediaan onderdil motor kesayangan Anda. Sepuluh tahun tetap tersedia komponennya di bengkel resmi. (otorider.com)