Valentino Rossi Jajal Sirkuit Mandalika, Pakai Motor Apa?
Legenda balap MotoGP, Valentino Rossi untuk pertama kalinya resmi menjajal Sirkuit Mandalika di Lombok, NTB beberapa hari kemarin.

OTORIDER - Legenda balap MotoGP, Valentino Rossi untuk pertama kalinya resmi menjajal Sirkuit Mandalika di Lombok, NTB beberapa hari kemarin. Di momen tersebut, Rossi hadir bersama para pembalap akademi VR46, di antaranya adalah Francesco Bagnaia, Franco Morbidelli, dan Luca Marini. Agenda track day ini sendiri merupakan rangkaian program Pertamina Enduro VR46 Riders Academy.
Di sirkuit tersebut, Rossi menunggangi motor Yamaha YZF-R1 GYTR edisi VR46 Tribute. Motor ini memiliki spesifikasi mesin 998 cc 4-silinder segaris dengan keluaran tenaga mencapai 218 hp. Mesin itu juga dikombinasikan dengan ECU REX 140 Marelli.

Yamaha YZF-R1 GYTR edisi VR46 Tribute merupakan motor yang menjadi hadiah perpisahan Yamaha ketika Rossi memutuskan pensiun dari MotoGP pada 2021. Sementara itu, GYTR adalah divisi Genuine Yamaha Technology Racing yang secara khusus meracik spesifikasi teknis motor ini sangat dekat dengan versi balap World Superbike (WBSK).
Usai menjajal sirkuit, Rossi mengaku senang dengan trek tersebut. "Ini benar-benar sirkuit yang menyenangkan. Mandalika memiliki trek yang sangat cepat, banyak tikungan kanan. Aspalnya juga sangat bagus tidak bergelombang dan mencekram kuat," kata Rossi dikutip dari laman MGPA pada Jumat (30/1).

Menariknya, tak hanya menjajal sirkuit di Indonesia, ternyata ada cerita unik dalam momen tersebut. Yamaha YZF-R1 GYTR milik Rossi membutuhkan sejumlah komponen jelas sesi pengetesan. Secara kebetulan, ternyata ada motor Yamaha YZF-R1 GYTR dengan spesifikasi yang sama milik Eric Saputra, owner tim Cargloss Yamaha RSS yang kemudian dijadikan spare bike bagi Rossi. Di akhir sesi, motor ini pun ditandatangani langsung oleh Rossi serta Morbidelli.
"Kebetulan motor saya memiliki spesifikasi serupa dengan yang digunakan Rossi. Sebagai sesama pembalap Yamaha apalagi dia adalah idola saya, jadi apapun akan kami bantu," ucap Eric. (*)
Valentino Rossi Jajal Sirkuit Mandalika, Pakai Motor Apa?
Fabio Quartararo Dikabarkan Akan Hijrah Ke Honda Pada 2027
Valentino Rossi Geber Yamaha R1 GYTR Pro di Sirkuit Mandalika 









