Yamaha Rilis Factor150, Pesaing Honda Verza 150 dari Negeri Samba

Rabu, 7 Oktober 2015 15:15
Ilham Pratama

Yamaha Brazil belum lama ini menghadirkan Factor150. Sebuah naked bike low end dengan fitur yang ditujukan untuk menunjang fungsionalitas. Cocok sebagai lawan sepadan Honda Verza 150 di Indonesia

Yamaha Rilis Factor150, Pesaing Honda Verza 150 dari Negeri Samba

Di Indonesia, boleh jadi Yamaha masih gengsi untuk merilis motor sport low end yang jika dijual harganya berada di bawah Byson 150FI. Namun di Brazil, motor sport 150 cc low end justru menjadi salah satu andalannya.

Contohnya, Yamaha Brazil belum lama ini menghadirkan Factor150. Sebuah naked bike 150 cc low end dengan fitur yang ditujukan untuk menunjang fungsionalitas. Seperti setang tinggi, sokbreker ganda dan rem teromol di belakang. Cocok sebagai lawan sepadan Honda Verza 150 di Indonesia.

Meski demikian, Factor150 tetap diberikan aksesoris bodi yang mampu mendongkrak tampilannya. Mulai dari batok headlamp sangar, speedometer LED dan tank shroud yang gagah.

Uniknya, karena di Brazil lebih banyak memakai bahan bakar ethanol, maka mesin 149 cc berpendingin udara sudah mengusung sistem BlueFlex. Teknologi tersebut diklaim mampu menghindari efek karat pada penggunaan ethanol. Bahkan Yamaha mengakui jika mesin baru itu mampu menambah efisiensi BBM hingga 13 persen ketimbang pendahulunya.

Di pasar Brazil, Factor150 dihargai 7.390 Real, atau setara Rp 26,6 juta. Hmm, masih terlalu mahal kalau disandingkan dengan Verza 150 yang hanya dilego Rp 18 jutaan. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.