Harley Davidson Kembali Hadir di Tanah Air, Perdana pada GIIAS 2017
Produsen motor gede asal Amerika Serikat, Harley Davidson kembali datang ke Indonesia dengan ikut ambil bagian dalam gelaran GIIAS 2017.
Sejak Mabua tidak lagi beroperasi, praktis Harley-Davidson tidak memiliki APM maupun dealer di yanah air. Namin produsen motor gede asal Amerika Serikat itu kembali datang ke Indonesia, ditandai dengan kehadirannya di gelaran GIIAS 2017.
Dengan hadirnya kembali Harley Davidson, sekaligus memperkenalkan kehadiran empat dealership baru yang ada di Indonesia, yaitu Nusantara Harley Davidson Jakarta, Anak Elang Harley Davidson, Sumatera Harley Davidson Medan dan Sarana Harley Davidson Bali.
"Kawasan Asia Tenggara termasuk salah satu pasar Harley Davidson dengan perkembangan yang tercepat di dunia, dengan permintaan terhadap motor besar meningkat secara signifikan di area tersebut," ujar Peter Mackenzi, Managing Director of Harley Davidson Asia Emerging Markets and China.
Harley Davidson hadir pada booth 1C, Hall 1 di Indonesia Covention Exhibition, dengan beragam hadiah yang disediakan dengan cara ikut bermain Hammer Time, setiap pembelian dua kaos Harley Davidson .