Indonesia Vespa Days 2017 Kembali DIhelat di Jakarta
Gelaran Indonesia Vespa Days kembali digelar untuk keenam kalinya, kali ini diselenggarakan di Jakarta, tepatnya di One Belpark Mall Fatmawati, Jakarta Selatan.
Gelaran Indonesia Vespa Days kembali digelar untuk keenam kalinya, kali ini diselenggarakan di Jakarta, tepatnya di One Belpark Mall Fatmawati, Jakarta Selatan. Acara ini bertujuan merayakan hari ulang tahun Vespa ke-71 di Indonesia dan berlangsung selama dua hari (22-23/04), dimulai dari jam 10.00 sampai 22.00.
Perayaan ulang tahun Vespa 71, menjadikan ajang kumpul bareng para pencinta, penikmat, penghobi dan pemerhati Vespa yang diisi oleh beragam konten yang bertema 'Beragam 7an 1 Vespa'. Acara pun dimeriahkan dengan rolling thunder, display atau diorama keberagaman 7an 1 Vespa, konfigurasi angka 71 dari Vespa, Vespa gymkhana dan scootalk.
"Pada tahun ini acara yang keenam, acara pertama di gelar pada tahun 2006, 2012,2013 Puncak Cisarua, dan 2014 Kemang Jakarta, tahun 2015 Kita tidak buat guna mempersiapkan di tahun 2016 untuk acara 70 tahun Vespa yang diselenggarakan di Pancoran, Jakarta Selatan," ujar Om Beng, Ketua Pelaksana Vespa Days 2017.
Om Beng menambahkan saat ini penikmat Vespa drastis naik dari tahun ke tahun, terutama di 70 tahun Vespa, sehingga adanya motor seri 70 tahun Vespa. "Terima kasih kepada teman teman Vespa yang sudah datang dari luar pulau bahkan dari luar negeri seperti Palembang, Makassar, Surabaya, Bali, Klaten, Brebes, Bogor, Tangerang, Jakarta Dan luar negeri seperti Malaysia dan Prancis," lanjutnya.
Acara yang dimulai dengan tiup lilin bersama Piaggio Indonesia, dan memperkenalkan acara terbaru, yaitu gymkhana Vespa, akan dibawa untuk setiap acara Vespa seperti Modsmayday pada (13/05).
"Besar harapan dalam acara ini bahwa para pecinta, penikmat, penghobi, dan pemerhati Vespa semakin solid menjaga pertemanan, persahabatan serta persaudaraan yang merupakan ciri anak Vespa, Semoga dengan adanya acara ini tetap menjaga kesatuan dan persatuan, talisilahturhami dari klub Vespa di Indonesia," tutupnya. (otorider.com)