Suzuki Bike Meet Digelar di Jawa Timur, Ada Diskon Aksesori Hingga 70 Persen

Rabu, 15 November 2017 15:05
Yulian Lahardi

PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) telah menghimpun 1.082 bikers Suzuki area Jawa Timur untuk berkumpul di Rest Area Karangploso, Malang (12/11).

Suzuki Bike Meet Digelar di Jawa Timur, Ada Diskon Aksesori Hingga 70 Persen

Semangat PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) dalam menyatukan impian bikers Suzuki di Tanah Air terus berlangsung. Bersamaan dengan pelaksanaan Suzuki Bike Meet Medan, SIS turut menghimpun 1.082 bikers Suzuki area Jawa Timur untuk berkumpul di Rest Area Karangploso, Malang dalam rangkaian acara Suzuki Bike Meet Malang pada tanggal 12 November 2017.

Jawa Timur sejak lama menjadi salah satu basis terbesar pengguna dan pencinta motor Suzuki dari generasi ke generasi. Oleh karena itu, penyelenggaraan Suzuki Bike Meet tidak akan melewatkan kondisi positif tersebut sebagai bentuk apresiasi SIS terhadap klub dan komunitas motor Suzuki yang telah setia menghidupkan eksistensi Suzuki di Jawa Timur selama ini. Sederet acara ditampilkan di kawasan rekreasi yang menghadap ke Gunung Panderman tersebut, guna memberi hiburan dan mewarnai akhir pekan bikers Suzuki Jawa Timur yang hadir.

Suzuki Bike Meet Malang

Sebagai konten utama, Suzuki Bike Meet dijadikan ajang berkumpul dan tatap muka para anggota lintas klub dan komunitas motor Suzuki. Selain berkumpul, mereka juga melakukan city touring bersama-sama di sekitar kota Malang mengkampanyekan kekompakan bikers Suzuki. Selain itu, para pengunjung bisa mengikuti acara-acara lain seperti freestyle, bazaar bikers, safety riding, check-up motor gratis, belanja aksesoris motor dengan diskon hingga 70%, belanja sparepart dan pelumas mesin dengan diskon hingga 20%.

Pengunjung umum yang turut menghadiri Suzuki Bike Meet Malang juga mengunjungi booth penjualan Suzuki untuk melihat dan memilih sejumlah model yang dipamerkan. Sebut saja GSX-R150, GSX-S150, All New Satria F150, Address FI, Nex FI atau Smash FI. 

Sementara itu Yohan Yahya, 2W Dept. Head Marketing & Sales PT. SIS menyebut pelaksanaan Suzuki Bike Meet di Karangploso, Malang ini membuktikan bahwa klub dan komunitas Suzuki tetap kompak dan jumlahnya sangat banyak. "Jika dihitung sejak pelaksanaan Suzuki Bike Meet Manado, Medan dan Malang maka total sudah lebih dari 2.250 bikers Suzuki yang berpartisipasi menyerukan ‘Satu Tekad, Satu Impian’ untuk menajdi bikers yang lebih baik. Selanjutnya, Suzuki Bike Meet juga akan diadakan di Batam, Kopeng, Cibodas dan Banjarmasin, semoga semakin banyak bikers Suzuki yang mengetahui dan berpartisipasi," tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.