Antara Honda, Wiro Sableng, Dan Vino G. Bastian
Kali ini Honda punya keterkaitan dengan Wiro Sableng. Kok bisa?
Judul di atas diawali dari Honda VIP Card mengajak 700 pemilik Honda VIP Card di Jakarta dan Tangerang menonton film Wiro Sableng. Acara rutin yang bertujuan berikan apresiasi pemilik kartu Honda VIP Card produk PT. Wahana Kalyana Mitra Mahardhika (WKM) ini akan berlangsung di dua lokasi sekaligus yaitu bioskop XXI Taman Ismail Marzuki dan XXI Mall Tangcity pada Kamis (30/08) mendatang.
Selain Honda VIP Card ajak pemegang kartu dengan banyak manfaat ini untuk saksikan pemutaran film terbaru bergenre aksi, Wiro Sableng 212, Honda VIP Card juga gelar acara tatap muka dengan pemeran utama Wiro Sableng yang diperankan oleh Vino G. Bastian.
Baca juga: Kumpulan Modifikasi Motor Sport Yamaha Vs Honda, Manakah Menurut Anda Paling Keren?
“Epik, mungkin itulah kata yang pas untuk gambarkan film ini. Dulu sebelum film, tokoh Wiro Sableng merupakan tokoh dalam novel besar yang digarap oleh anak bangsa, “ jelas Manajer PEmasaran Honda VIP Card, Evan Hendrata. Ditambahkannya, kegiatan nonton gratis ini merupakan satu bentuk apresiasi kepada pemilik Honda VIP Card yang selama ini setia menggunakan kartu yang memiliki banyak manfaat.
Tentang Honda VIP Card
Honda VIP Card adalah kartu keanggotaan pelanggan Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang PT. Wahana Makmur Sejati (WMS). Kartu membership yang diluncurkan sejak 12 Oktober 2009 ini diberikan tanpa biaya untuk setiap pelanggan yang membeli sepeda motor Honda baru khusus untuk tahun pertama.
Dengan memiliki lebih dari 400.000 member aktif, Honda VIP Card juga memberikan kemudahan kepada pengguna sepeda motor Honda lama yang ingin menjadi anggota. Silakan kunjungi jaringan Dealer dan Bengkel Resmi Honda (AHASS) di Jakarta danTangerang dengan membawa STNK sepeda motor Honda, dan mengisi formulir registrasi. Biaya keanggotan mulai dari Rp 75.000/tahun.