Menpora Apresiasi Kemenangan Galang Hendra Di Pentas Dunia

Jumat, 22 Juni 2018 19:45
Angga M

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Imam Nahrawi berikan apresiasi terhadap prestasi pembalap Yamaha Indonesia, Galang Hendra Pratama atas keberhasilannya meraih podium pertama.

Menpora Apresiasi Kemenangan Galang Hendra Di Pentas Dunia

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Imam Nahrawi berikan apresiasi terhadap prestasi pembalap Yamaha Indonesia, Galang Hendra Pratama atas keberhasilannya meraih podium pertama di ajang WSSP300 di sirkuit Brno, Republik Ceko.

Pembalap asal Yogyakarta diundang secara resmi ke kantor Menpora di kawasan Senayan (21/6). Apresiasi yang diberikan pertama kali lewat postingan di akun Instagram pribadinya @nahrawi_imam. Pada saat itu Menpora mengucapkan terima kasih kepada Galang Hendra yang mampu mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya di Tanah Eropa. Postingan ini juga di-repost oleh akun Instagram Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), @kemenpora.

"Terima kasih untuk Galang telah mengukir prestasi bagi Indonesia. Saya mendoakan Galang bisa menjadi Valentino Rossi-nya Indonesia. Galang jadi inspirasi kami melakukan hal besar setelah ini untuk Indonesia," ujar Imam Nahrawi memberi dukungan.

Baca juga: Berhasil Mengibarkan Merah Putih Di Chang International Circuit, Herjun Bocorkan Strategi

Sedangkan Dyonisius Beti, Vice President PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM), sangat mengapresiasi audensi yang dilaksanakan pihak Kemenpora ini. “Apresiasi yang diberikan Menpora merupakan dukungan yang sangat bernilai untuk kemajuan dunia balap Indonesia. Kami Tim Yamaha Racing Indonesia dan para rider Yamaha akan terus berjuang  “Untuk Merah Putih Semakin di Depan” di ajang balapan dunia”.

Galang Hendra Pratama turun di kejuaraan dunia WSBK mengikuti kelas WSSP300, yang merupakan tahun pertama mengikuti balapan penuh, setelah tahun sebelumnya menjadi pembalap wildcard.

Pembalap asal Yogyakarta semakin terpacu karena mendapat apresiasi serta dukungan dari pemerintah Indonesia untuk memberikan prestasi terbaik di sisa balapan WSSP300. 

“Terima kasih untuk pemerintah atas apresiasi yang diberikan. Ini memacu saya untuk terus meraih hasil terbaik. Saya yakin di sisa 3 seri balapan WSSP300 bisa mengumandangkan lagi lagu Indonesia Raya,” ujar Galang Hendra dengan penuh semangat.

Galang Hendra Pratama

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.